Sultan Brunei Darussalam, Haji Hassanal Bolkiah memulai kunjungan kenegaraan di Viet Nam

(VOVWORLD) - Atas undangan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komite Sentral Partai Komunis Viet Nam, Presiden Viet Nam, Nguyen Phu Trong, Sultan Brunei Darussalam, Haji Hassanal Bolkiah melakukan kunjungan kenegaraan di Viet Nam dari 26-28/3.

Sultan Brunei Darussalam, Haji Hassanal Bolkiah memulai kunjungan kenegaraan di Viet Nam - ảnh 1 Sultan Brunei Darussalam, Haji Hassanal Bolkiah (Foto: baodautu.vn)

Upacara penyambutan resmi Sultan Brunei Darussalam, Haji Hassanal Bolkiah diadakan dengan khidmat pada Rabu (27/3) di Kota Ha Noi.

Segera setelah upacara ini, kedua kepala negara melakukan pembicaraan. Juga pada hari yang sama, Perdana Menteri Viet Nam, Nguyen Xuan Phuc melakukan pertemuan dengan Sultan Brunei Darussalam.

Kunjungan kenegaraan Sultan Brunei Darussalam di Viet Nam kali ini berlangsung pada latar belakang hubungan Viet Nam dan Brunei Darussalam sejak digalangkan pada tahun 1992 berkembang secara kondusif baik secara bilateral maupun multilateral, banyak bidang mencapai kemajuan yang jelas, kepercayaan politik diperkokoh melalui dipertahankannya pertukaran delegasi dan kontak tingkat tinggi. Ini merupakan kunjungan resmi kedua dari Sultan Brunei Darussalam di Viet Nam setelah lebih dari 20 tahun untuk mempererat hubungan persahabatan, mendorong kerjasama bilateral dan multilateral, menuju ke peringatan ultah ke-30 penggalangan hubungan diplomatik antara dua negara (1992-2022).


Komentar

Yang lain