Venezuela mematahkan intrik kudeta baru

(VOVWORLD) - Pemerintah Venezuela, pada Rabu (26/6), mengumumkan baru saja mematahkan intrik kudeta baru dari faksi oposisi dengan bantuan dari luar, di antaranya ada rencana membunuh para pejabat senior Pemerintah seperti Presiden Nicolas Maduro dan Istri dan Ketua Dewan Konstitusional Diosdado Cabello.
Venezuela mematahkan intrik kudeta baru - ảnh 1 Presiden Venezuela, Nicolas Maduro (Foto: AFP/ VNA)

Ketika berbicara di depan kanal televisi nasional, Menteri Komunikasi Venezuela, Jorge Rodriguez memberitahukan bahwa satu kelompok mantan perwira angkatan bersenjata Venezuela telah berencana untuk merebut kekuasaan dalam waktu 14 bulan.

Menurut hasil investigasi, rencana tersebut disusun dengan koordinasi dari oleh mantan perwira Eduardo José Báez Torrealba dari Republik Dominika, dengan partisipasi serdadu sewaan orang Israel, Amerika Serikat dan Kolombia yang dibagi menjadi tiga kelompok aktivitas. Para biang keladi berencana akan menduduki pangkalan militer yang paling penting di Karacas dan Istana Presiden Miraflores, setelah itu melansik Jenderal Purnawirawan Raul Baduel dilantik menjadi “Presiden sementara”. Dia sedang digugat oleh badan hukum Venezuela tentang tuduhan korupsi.

Komentar

Yang lain