Vietnam dan Argentina bermufakat mendorong pertukaran dagang

(VOVWORLD) - Menteri Luar Negeri (Menlu) Argentina, Jorge Faurie, Rabu (13/12), melakukan temu kerja dengan Deputi Menteri Industri dan Perdagangan Vietnam, Tran Quoc Khanh di sela-sela Konferensi ke-11 Menteri WTO, di Buenos Aires, Ibukota Argentina.
Vietnam dan Argentina bermufakat mendorong pertukaran dagang - ảnh 1 Menlu Argentina, Jorge Faurie menerima Deputi Menteri Industri dan Perdagangan Vietnam, Tran Quoc Khanh (Foto: Vietnamplus)

Pada pertemuan ini, dua fihak sepakat terus melakukan koordinasi erat untuk mengusahakan langkah-langkah guna memperkuat lebih lanjut lagi pertukaran dagang pada waktu mendatang. Deputi Menteri Tran Quoc Khanh meminta kepada Argentina supaya menciptakan syarat yang kondusif bagi barang ekspor Vietnam untuk masuk pasar negara Amerika Latin ini, guna menjamin keseimbangan neraca perdagangan antara dua negara. Dua fihak juga sepakat melakukan koordinasi dalam persiapan untuk kunjungan Presiden Mauricio Macri ke Vietnam pada tahun depan, sehubungan dengan peringatan ultah ke-45 Hari penggalangan hubungan diplomatik. Menteri Faurie dan Deputi Menteri Tran Quoc Khanh percaya bahwa kunjungan Presiden Mauricio Macri ke Vietnam akan mempunyai makna penting dalam mendorong hubungan kemitraan komprehensif yang “strategis” antara dua negara.

Komentar

Yang lain