Vietnam-Singapura melakukan konektivitas bisnis

(VOVworld) – Pada Sabtu (27 Juli), di Singapura, wakil dari 50 badan usaha serta 100 pakar Vietnam dan Singapura telah bersama-sama menghadiri event dengan tema “Konektivitas bisnis 2.0”. Ketika berbicara di depan acara pembukaan event ini, Duta Besar (Dubes) Vietnam untuk Singapura, Tran Hai Hau memberitahukan bahwa walaupun Singapura merupakan salah satu investor papan atas di Vietnam, tapi masih ada sedikit perusahaan bidang keuangan dan dana investasi swasta yang menanam investasi di Vietnam.  Event “Konektivitas Bisnis 2.0” kali ini merupakan gagasan yang bagus untuk melalakukan konektivitas antara badan-badan usaha Vietnam dengan berbagai dana investasi swasta dan dana keuangan Singapura.

Vietnam-Singapura melakukan konektivitas bisnis - ảnh 1
Kira-kira 20 pertemuan antara badan usaha Vietnam dan Singapura 
untuk berbahas tentang kesempatan investasi telah diadakan 
(Foto: kenhtuyensinh.vn)

Dalam kerangka event tersebut, telah berlangsung kira-kira 20 pertemuan antara badan-badan usaha Vietnam dan Singapura, lokakarya tentang kesempatan dan tatangan ketika melakukan investasi pada badan-badan usaha kecil dan menengah di Vietnam, memberikan instruksi untuk melakukan investasi di Vietnam, kecenderungan investasi di pasar merger dan akuisisi (M&A) di Vietnam dan kebijakan Singapura untuk membantu perusahaan-perusahaan di bidang teknologi./.

Komentar

Yang lain