Hobi menikmati pohon bunga Mei pada Hari Raya Tet dari orang Vietnam

 (VOVworld) - Para pendengar! Kami dengan gembira bertemu kembali dengan saudara –saudara  pada acara: "Kotak Surat Anda” awal Tahun Baru 2017. Pada pekan ini, program Siaran Bahasa Indonesia, VOV Internasional menerima 21 surat dan Email dari saudara-saudara : M.Sumantri di Jawa Barat, Eddy Setiawan di Jakarta, Minlin di Jabar, Fachri di Pekan Baru, Aries Tiyanto di Bekasi, Rudy Hartono di Kalimantan, Dwi Budhi Rahardjo di Wonosobo dan beberapa pendengar yang lain. Pada acara kita hari ini, kami akan mengiktisarkan surat-surat pendengar dan memperkenalkan sepintas lintas tentang hobi  menikmati pohon bunga Mei pada Hari Raya Tet dari orang Vietnam


Hobi menikmati pohon bunga Mei pada Hari Raya Tet dari orang Vietnam - ảnh 1
Bunga Mei
(Foto: Hachi)

Pada pekan lalu, kami menerima komentar dari saudara Dwi Budhi Rahardjo dan Magdalena dan Aries Tiyanto tentang acara baru “Kisah-kisah dari Desa”. Saudara Dwi Budhi Rahardjo menulis : Program pedesaan yang mengangkat keunggulan diberbagai bidang sangat bagus karena mampu menjawab salah satu persoalan yang klasik yaitu kemiskinan”, sementara itu saudara Magdalena menulis: Selalu suka dengan suasanan pedesaan. Saudara Aries Tiyanto menulis: Udah bagus karena dalam siaran ini menginformasikan tentang kehidupan di desa dan saya pun membayangkan suasana keadaan di pedesaan meskipun hanya bayangan di angan" tapi suasananya begitu adem dan tenteram.

Kami berterimakasih kepada para pendengar atas komentar yang positif. Semoga acara “Kisah-kisah dari desa” akan terus menerima dukungan dari para pendengar.

 Saudara-saudara yang budiman! Hanya tinggal sepekan lagi, Hari Raya Tahun Baru Tradisional tahun Imlek (atau Hari Raya Tet) akan tiba-hari pesta yang paling penting bagi warga Vietnam.

Suasana menyambut musim Semi berlangsung secara bergelora di semua daerah. Semua jalan dihiasi secara lebih meriah, semua stasion bis menjadi lebih ramai  dan padat orang  ketika arus manusia  dari kotya-kota besar siap kembali ke kampung halaman untuk berkumpul dengan keluarga. Di banyak kota atau jalur-jalur jalan menuju ke daerah pedesaan, bermacam-macam pohon hias, misalnya pohon jeruk imlek, pohon meihoa, bonsai dan lain-lain…. telah dipasarkan sejak kira-kira 2-3 pekan sebelum Hari Raya Tet. Sudah sejak lama, pohon hias pada Hari Raya Tet telah menjadi satu kesenian, satu ciri indah dengan identitas budaya bangsa Vietnam.

Dalam hati warga Vietnam, kalau tidak ada bunga pada Hari Raya Tet, berarti Hari Raya Tet  berlangsung tidak punyak makna. Oleh karena itu, setahun lewat, walaupun sibuk dengan banyak pekerjaan, semua orang selalu menyediakan waktu untuk membersihkan dan menghiasi rumah dan memeprindah rumah dengan pot-pot bunga dan pohon hias. Kalau bunga Meihoa merupakan satu jenis bunga simbol untuk nuansa musim semi di Vietnam Selatan, maka di Vietnam Utara, bunga Mei dianggap sebagai simbol untuk musim semi dan  Hari Raya Tet dari bangsa. Di Vietnam Utara, dengan cuaca dingin, satu cabang bunga Mei yang segar tidak hanya membuat rumah menjadi lebih indah, hangat  saja, maka warna merah bunganya juga  dianggap sebagai warna yang memberikan kemujuran sepanjang tahun.

Bunga  Mei ditanam di banyak daerah, tapi karena yang paling terkenal yalah di desa Nhat Tan, kota Hanoi. Bunga Mei di daerah desa Nhat Tan indah karena tradisi dan teknik yang dilakukan penanam  bunga Mei daerah ini dan karena satu faktor yang penting lagi yalah lahannya. Di sepanjang jalan Lac Long Quan atau di pasar-pasa bunga Nhat Tan, Quang Ba, sejak berpekan-pekan ini,  berbagai jenis bunga Mei telah dipasarkan… Saudara Nguyen Van mau, seorang penjual bunga Mei di Nhat Tan, kabupaten kota Tay Ho memberitahukan: “Bunga Mei di daerah Nhat Tan tidak bisa dikelirukan dengan bunga Mei di daerah-daerah lain. Oleh karena itu, orang yang pandai menikmati bunga Mei datang di Nhat Tan, daerah Quang An untuk membeli bunga Mei di sini”.

Setelah mengelilingi  pasar-pasar bunga saudari Minh Ha, kabupaten kota Ba Dinh, Hanoi telah berhasil memilih satu kanting bunga Mei yang memuaskan. Dia memberitahukan: “Kanting bunga Mei  harus lengkap ada tunas, daun, bunga dan bentuknya  bulat dan indah. Orang membeli bunga Mei seperti itu  untuk mengharapkan satu tahun baru yang cukup sandang-cukup pangan dan berbahagia”.

Setiap  tahun, banyak orang Vietnam mempunyai kebiasaan  mengjunjungi pasar bunga-bungaan  dan tidak lupa membeli satu kanting  bunga Mei atau pot bunga yang indah  sehubungan dengan Hari Raya Tet Tradisional.

Komentar

Yang lain