72 tahun: lagu “19 Agustus” ciptaan komponis Xuan Oanh

(VOVWORLD) - Pada pagi tanggal 19 Agustus  tahun 1945, kekuatan Viet Minh dan rakyat Ibu Kota Hanoi menduduki kantor otak kekuasaan kaki tangan Perancis di daerah Bac Bo, memulai pemberontakan umum untuk merebut kekuasaan di Ibu Kota Hanoi. Tonggak sejarah yang penting dari Revolusi Agustus dan Hari Nasional 2 September telah menjadi memori-memori yang tidak bisa dilupakan dalam ingatan banyak warga negara Vietnam. Detik-detik yang suci itu telah diciptakan oleh banyak komponis dalam lagu-lagu revolusioner yang terkenal. Salah satu di antara lagu-lagu itu ialah lagu “19 Agustus” ciptaan komponis Xuan Oanh.
72 tahun:  lagu “19 Agustus” ciptaan komponis Xuan Oanh - ảnh 1Almarhum komponis Xuan Oanh  (Foto: baoquangngai.vn) 

Ketika mengungkapkan lagu-lagu tentang suksesnya Revolusi Agustus, kalangan penggemar musik semua generasi  mengenangkan lagu yang berjudul “19 Agustus” ciptaan komponis Xuan Oanh. Setiap kesempatan memperingati bulan Agustus yang bersejarah, irama dan lirik heroik dari lagu “19 Agustus” tetap bergema

Lagu “19 Agustus” diciptakan oleh komponis Xuan Oanh pada saat sedang bersama dengan arus orang yang ikut serta dalam demonstrasi pada tanggal 19 Agustus 1945. Pada waktu itu, komponis Xuan Oanh sedang berada di jalan dan menggunakan bungkus rokok untuk  mencatat kata-kata lagu yang  pertama, setiap kali  berhasil menuliskan satu kalimat, dia segera memimpin para demonstran menyanyikannya. Komponis, peneliti dan pengkritik musik Nguyen Thuy Kha memberitahukan: “Pada pagi tanggal 19 Agustus  tahun 1945, semua kekuatan rakyat dari semua penjuru menuju ke lapangan Gedung Teater Besar untuk mengadakan rapat umum merebut kekuasaan. Dalam rombongan yang datang dari kabupaten Thanh Tri ke situ, ada komponis Xuan Oanh. Ketika mulai berangkat dari kabupaten Thanh Tri ke Gedung Teater Besar, komponis Xuan Oanh telah menyelesaikan lagu yang bersejarah “19 Agustus”. Setibanya di Gedung Teater Besar, lagu ini telah selesai. Kemudian, komponis Xuanh Oanh telah mencatatnya dan menyampaikannya kepada para pemimpin kekuatan massa rakyat pada waktu itu. Pada sore hati itu, lagu ini telah bergema. Dari waktu itu hingga sekarang, 72 tahun sudah lewat, lagu ini telah mencatat satu tonggak yang bersejarah dalam revolusi Vietnam”.

Lagu “19 Agustus” lahir “secara aneh” seperti itu. Justru penciptanya juga tidak menduga bahwa lagu ciptaannya telah cepat  melampaui 5 pintu gerbang dari Ibu Kota Hanoi untuk disebarkan ke seluruh negeri. Almarhum komponis Xuan Oanh pernah berkata: Lagu “19 Agustus” adalah produk dari pemberontakan, gerakan perjuangan rakyat dan perasaan dari rakyat yang baru merebut kebebasan”. Lagu ini telah cepat disebarkan kepada rakyat dan menjadi lagu  yang hidup bersama dengan waktu untuk selama-lamanya. Komponis, peneliti, pengkritik musik Nguyen Thuy Kha menambahkan: Lagu ini menjunjung tinggi persatuan nasional dan seluruh rakyat Vietnam bangkit dalam waktu sehari. Revolusi hanya mencapai kemenangan ketika adanya partisipasi dari kekuatan massa rakyat yang bahu-membahu. Di samping itu, lagu ini juga punya satu arti yang sangat besar ialah mengkonektivitaskan semua blok dan kerumunan, maka dedikasi dari musik revolusioner pada waktu itu sangat penting”.

Bisa dikatakan, dalam khazanah musik Vietnam, jarang ada lagu  yang menggunakan nama dari satu hari yang kongkrit yaitu 19 Agustus. Hanya dengan nama yang sederhana ini telah  mencukupi arti yang bersejarah besar dari peristiwa yang heroik dari bangsa. Pada masa yang masih hidup, komponis Xuan Oanh pernah menceritakan bahwa  pada permulaannya, lagunya belum sempat memberikan nama, lagu ini diciptakan pada pagi hari, tapi pada sore hari itu telah dicetak dan disebarkan secara luas ke seluruh massa rakyat melalui siaran Radio Suara Vietnam dengan nama “19 Agustus”. Lagu ini punya irama yang sederhana tapi jelas, muda dinyanyikan, mudah diingatkan, memanifestasikan satu suasana yang optimis dan suasana mendidih pada hari-hari pertama revolusi, menyampaikan semangat kepada seluruh patriot Vietnam. Komponis Cat Van, mantan Kepala Ansambel Musik VOV memberitahukan: “Lagu “19 Agustus” adalah imbauan yang mesra untuk menyambut revolusi dan pemberontakan pada tanggal 19 Agustus 1945. Lagu ini meliputi dua bagian, adalah satu ragam lagu massa rakyat. Lagu ini adalah salah satu di antara lagu-lagu yang mengawali sejarah musik revolusioner Vietnam”.

Ketika musim gugur tiba, di seluruh penjuru Tanah Air  terus menjadi cemerlang dengan bendera dan bunga untuk menyambut suksesnya Revolusi Agustus. Irama yang kekal abadi, megah dan meriah dari lagu “19 Agustus” telah terukir secara mendalam dalam hati semua generasi orang Vietnam dan tetap bergema mengikuti setiap langkah kemajuan Tanah Air. 

Komentar

Yang lain