Berekreasi merupakan hak dan peluang untuk mengembangkan kemampuan anak-anak

(VOVWORLD) - Ketika masyarakat semakin berkembang, maka masalah memenuhi kebutuhan dalam kehidupan semakin diperhatikan, khususnya ialah aktivitas-aktivitas masyarakat yang mengarah ke obyek anak-anak. Zona-zona rekreasi komunitas diperluas di mana-mana dengan banyak aktivitas yang bergelora dan bermanfaat, bentuknya juga sangat unik.
Berekreasi merupakan hak dan peluang untuk mengembangkan kemampuan anak-anak - ảnh 1Anak-anak di Provinsi Ninh Binh berekreasi pada musim panas  (Foto: baoninhbinh.org.vn) 

Dalam menghadapi pola-pola rekreasi yang berwarna-warni yang semakin berkembang secara luas di masyarakat, setiap keluarga dan semua orang  memberikan prioritas kepada para anggota yang paling muda dalam keluarga untuk dapat ikut serta dalam aktivitas rekreasi dan menemukan pola-pola yang sedang ada di daerah tempat tinggal mereka.

Pada kesempatan musim panas atau hari perayaan, Taman bunga Cau Giay menjadi lebih ramai terbanding dengan hari biasa. Banyak keluarga membawa anak-anak mereka datang ke sini untuk ikut serta dalam permainan-permainan di udara luar. Saudari Trinh Thi Thanh warga Kabupaten Hoa Duc, Kota Ha Noi memberitahukan: “Di sini ruangnya longgar dan sejuk baik bagi anak-anak untuk bergerak. Biasanya, ketika bekerja tidak ada waktu untuk berekreasi, karena pada hari ini dapat beristirahat, maka saya membawa anak-anak saya ke sini untuk melakukan kontak dengan lingkungan agar mereka lebih bisa merasakan kenyataan”.

Selain taman-taman bunga yang menyerap kedatangan banyak warga, maka Museum Etnologi Viet Nam juga merupakan tempat yang menyerap kedatangan banyak orang untuk mengunjungi dan menghayati ruang budaya etnis-etnis sesaudara. Saudara Tran Van Dai warga Distrik Cau Giay, Kota Ha Noi mengatakan: “Pada liburan yang makan waktu berhari-hari, kami membawa anak-anak  datang ke sini untuk melakukan kunjungan dan penghayatan di Museum Etonologi Viet Nam agar mereka lebih mengerti tentang 54 etnis sedaudara di Viet Nam. Melalui itu membantu mereka mengetahui ciri-ciri kebudayaan orang Viet Nam. Selain itu, saya juga membawa anak-anak saya mengunjungi pusat perdagangan untuk berbelanja dan ikut serta dalam banyak permainan gerak di sana”.

Dalam Program Aksi Nasional demi Anak-Anak tahap 2012-2020 dari Pemerintah Viet Nam, banyak target untuk anak-anak seperti perawatan kesehatan, pendidikan jasmani dan budaya telah dan sedang dilaksanakan secara efektif.

Menetapkan rekreasi sebagai satu keniscayaan bagi masa kanak-kanak dan juga merupakan hal yang sangat diperlukan bagi perkembangan dan pembelajaran anak-anak, para pakar memberitahukan bahwa anak-anak mempunyai naluri berekreasi dan bermain, tapi juga memerlukan bantuan dan perhatian dari orang dewasa di sekitar mereka. Ibu Tran Thi Thanh Thanh, mantan Ketua Asosiasi Pembelaan Hak Anak-Anak menyatakan bahwa Pemerintah supaya menciptakan syarat kepada pemerintahan dan daerah berbagai tingkat untuk melakukan investasi terhadap pembangunan arena-arena main sebaik-baiknya untuk anak-anak. “Kebijakan Viet Nam tentang pekerjaan di kalangan anak-anak menuntut partisipasi seluruh masyarakat. Pemasyarakatan memerlukan bimbingan dan kebijakan yang sesuai untuk berkembang. Juga perlu ada ketentuan tentang pemasyarakatan agar semua orang mengerti tentang partisipasi yang sangat beranekaragam”.

Mengarah ke pembangunan banyak arena main yang bermanfaat bagi anak-anak tetap selalu merupakan masalah yang mendapat perhatian dari pemerintahan dan instansi berbagai tingkat. Bapak Nguyen Trong An, mantan Wakil Kepala Direktorat urusan Anak-Anak dari Kementerian Tenaga Kerja, Prajurit Penyandang Disabilitas dan Sosial Viet Nam mengajukan solusi: “Masalah ini harus mendapat kebijakan investasi yang terfokus terhadap zona-zona rekreasi terhadap anak-anak di daerah pedalaman dan daerah pelosok untuk melayani anak-anak miskin dan anak-anak di daerah pangkalan revolusi dulu. Negara harus membayar dan menjamin hak rekreasi dan rekreasi bagi anak-anak. Semua kota dan kotamadya harus mengimbau pemasyarakatan”.

Aktivitas rekreasi merupakan satu kebutuhan yang tidak bisa kurang bagi manusia, khususnya bagi anak-anak. Khususnya aktivitas  rekreasi yang sehat akan menggembleng watak-watak fundamental anak-anak tentang kearifan, moral, jasmani dan menciptkaan keseimbangan bagi kehidupan.  

Komentar

Yang lain