Prasyarat pokok untuk mencapai target perkembangan sosial-ekonomi Viet Nam tahun 2018

(VOVWORLD) - Situasi perkembangan sosial-ekonomi Viet Nam selama 9 bulan ini terus mencapai hasil-hasil yang sangat positif. Sosial-ekonomi berkembang secara merata di semua bidang, diprakirakan akan menyelesaikan secara komprehensif semua jatah yang dikeluarkan oleh Majelis Nasional (MN) Viet Nam untuk sepanjang tahun. Adanya hasil ini berkat penggelaran solusi-solusi yang gigih dan sinkron dari pusat sampai daerah, tetapi pertama-tama berkat bimbingan dan pengarahan sejak permulaan yang dilakukan oleh MN dan Pemerintah Viet Nam dengan resolusi-resolusi kongkrit.
Prasyarat pokok untuk mencapai target perkembangan sosial-ekonomi Viet Nam tahun 2018 - ảnh 1Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan  (Foto: vov.vn) 

Keputusan  rencana perkembangan sosial-ekonomi Tanah Air merupakan salah satu di antara hak dan kewajiban MN Viet Nam. Saban tahun, MN memutuskan banyak jatah tentang rencana perkembangan sosial-ekonomi dengan bentuk satu resolusi.

Di atas dasar target-target yang dilimpahkan oleh MN, Pemerintah melakukan penggelaran solusi-solusi untuk menyelesaikan target-target yang diajukan.

 

Memutuskan jatah-jatah pokok

Pada persidangan ke-4 MN angkatan XIV (akhir tahun 2017), MN Viet Nam mengesahkan resolusi tentang perkembangan sosial-ekonomi tahun 2018. Di antaranya, menargetkan peningkatan GDP tahun 2018  dari 6,5%-6,7%. Selain itu ialah jatah-jatah pokok yang lain terhadap perkembangan sosial-ekonomi Tanah Air seperti misalnya laju peningkatan harga konsumsi rata-rata, jatah tentang total nilai ekspor, persentase defisit perdagangan, total modal perkembangan seluruh masyarakat, persentase kepala keluarga miskin menurut standar kemiskinan dengan pendekatan multi dimensi dan lain-lain. Ini merupakan angka-angka dasar, merupakan tonggak-tonggak untuk diusahakan pelaksanaanya untuk sepanjang tahun 2018. Resolusi diberlakukan setelah  dibahas dan dipertimbangkan secara seksama oleh kolektif anggota MN. Ketua MN Viet Nam, Nguyen Thi Kim Ngan mengatakan: “MN dengan terus-terang menunjukkan keterbatasan-keterbatasan dan masalah yang masih ada di beberapa cabang dan bidang, menilai sebab-sebab yang sudah bisa dicapai dan hal yang belum bisa dicapai; menganalisis dan memprediksi bahaya dan tantangan yang harus dihadapi oleh Viet Nam, menuntut kepada Pemerintah Viet Nam, pemerintahan semua tingkat dan instansi supaya  melakukan solusi-solusi terobosan, gigih membimbing dan menyelenggarakan pelaksanaan, maka barulah bisa menyelesaikan target dan jatah yang dikeluarkan. MN telah memutuskan mengesahkan resolusi tentang rencana perkembangan sosial-ekonomi tahun 2018 dengan kesepakatan dan tekad politik tinggi”.

 

Menggelarkan pelaksanaan secara gigih

Berdasarkan pada target-target umum yang diesahkan oleh MN, Pemerintah Viet Nam melakukan solusi-solusi untuk menggelarkan pelaksanaannya secara kongkrit, yang paling diperhatikan ialah Resolusi nomor 1 untuk menciptakan kesepakatan di seluruh sistim administrasi dari pusat sampai daerah, melaksanakan secara sinkron dan konsekuen semua solusi untuk mencapai target-target sosial-ekonomi. Berbeda dengan dulu, pada tahun 2018, Resolusi nomor 1 diberlakukan oleh Pemerintah dan segera menjadi efektif sudah sejak awal tahun. Menteri, Kepala Kantor Pemerintah Viet Nam, Mai Tien Dung memberitahukan: “Resolusi nomor 1 merupakan naskah dominan dan paling penting dalam membimbing penyelenggaraan dari Pemerintah dan seluruh sistim administrasi negara pada tahun 2018. Semangat umum dari resolusi ini punya titik berat dan urutan prioritas. Semua kementerian dan instansi mengeluarkan tugas dan solusi kongkrit untuk setiap cabang dan bidang, di antaranya ada solusi yang dilaksanakan dalam tahun, ada solusi jangka menengah, jangkah panjang dengan waktu yang kongkrit dan urutan prioritas yang masuk akal untuk menggelarkan pelaksanaan semua resolusi dari KS dan MN secara efektif”.

Menurut itu, Pemerintah telah melimpahkan lebih dari 240 tugas kongkrit kepada setiap kementerian dan instansi. Di atas dasar itu, pada berbulan-bulan ini, semua solusi telah dilaksanakan secara sinkron, menciptakan perubahan yang lebih baik dalam pekerjaan penyelenggaraan, terutama pengoperasian mesin aparat administrasi pada tahun 2018.Penyelenggaraan kebijakan moneter dan keuangan yang luwes telah turut mempertahankan target penstabilan ekonomi makro, menciptakan tenaga pendorong bagi perkembangan sosial-ekonomi. Usaha memperbaiki lingkungan bisnis mencapai banyak hasil yang jelas. Truong Van Hien, Direktur Utama Perusahaan Persero Bahan Material Mesin-Mesin Suku Cadang Pertanian Nghe An mengatakan: “Saya merasa sangat gembira karena Pemerintah mengeluarkan Resolusi nomor 1, khususnya ada beberapa isi yang ditunggu-tunggu oleh kalangan badan usaha selama ini. Pertama ialah reformasi prosedur administrasi, ini merupakan pekerjaan yang sangat penting bagi pemberian surat izin tambahan, prosedur yang bersangkutan dengan ekspor-impor dan pemeriksaan barang dagangan. Kedua ialah membongkar kebijakan-kebijakan dalam aktivitas badan usaha. Ada sangat banyak badan usaha yang sedang menunggu-nunggu hal ini”.

Situasi sosial-ekonomi Viet Nam tahun 2018 mennunjukkan banyak prospek yang cerah. Hasil ini membuktikan akan bimbingan yang tepat, tekad,kesatuan hati  dan  sinergi yang kuat dari seluruh sistim politik dalam melaksanakan tugas dan target perkembangan sosial-ekonomi yang tercntum dalam resolusi-resolusi penting dari Partai Komunis, MN dan Pemerintah Viet Nam. 

Komentar

Yang lain