Memperkuat dan memperluas hubungan solidaritas dan persahabatan antara rakyat Vietnam – Perancis

(VOVworld) - Memperkuat dan memperluas hubungan solidaritas dan persahabatan antara rakyat dua negeri Vietnam – Perancis. Demikian tugas titik berat yang ditetapkan di depan Kongres ke-6 Asosiasi Persahabatan dan Kerjasama Vietnam – Perancis yang diadakan pada Minggu (24/7) di kota Hanoi. Kongres ini telah memilih 48 anggota Badan Eksekutif dan 3 anggota Badan Pemeriksaan Asosiasi ini.


Memperkuat dan memperluas hubungan solidaritas dan persahabatan antara rakyat Vietnam – Perancis - ảnh 1
Menteri Kesehatan Nguyen Thi Kim Tien terpilih menjadi Ketua Asosiasi ini
(Foto: VNA)


Menteri Kesehatan Vietnam, Nguyen Thi Kim Tien dipilih menjadi Ketua Asosiasi tersebut untuk angkatan ke-6. Para peserta kongres ini sepakat bahwa pada masa bakti mendatang, Asosiasi ini harus mengeluarkan solusi untuk memperkuat dan memperluas hubungan solidaritas, persahabatan dan saling mengerti antara rakyat dua negeri; menjadi jembatan penghubung untuk turut mendorong dan mengembangkan secara lebih lanjut lagi kerjasama antara dua negara, khususnya antara berbagai daerah di dua negara, di semua bidang dalam hubungan kemitraan strategis Vietnam – Perancis, sesuai dengan ketentuan-ketentuan hukum. Selain itu, asosiasi berbagai tingkat harus mengusahakan pendapat dan dukungan rakyat Perancis terhadap usaha pembangunan ekonomi, sosial-budaya serta pembelaan kedaulatan dan keutuhan wilayah laut dan pulau Tanah Air.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain