Metode pengobatan herbal yang digunakan untuk mengobati penyakit hati di Vietnam

(VOVworld)- Pada pekan ini, seluruh VOV5 telah menerima 210 surat dan Email dari 40  negara dan teritorial, khususnya Program Siaran Bahasa Indonesia telah menerima 12 surat dan Email dari saudara-saudara, diantara-nya ada saudara M.Sumantri di Jawa Barat, C.R.Nurdin di Banten, Rudy Hartono di Kalimantan Barat, Handy Forrten di Bandung dan beberapa pendengar lain. Pada acara kita hari ini, kami mau akan berbincang-bincang dengan saudara Handy Forrten  dan C.R.Nurdin. Dan akhirnya kami akan menyampaikan penjelasan beberapa metode pengobatan dengan herbal yang digunakan untuk mengobati penyakit hati di Vietnam menurut permintaan saudara Rudy Hartono di Kalimantan Barat.

Metode pengobatan herbal  yang digunakan untuk mengobati penyakit hati di Vietnam  - ảnh 1
Pohon jalang yang ditanam banyak di Vietnam yang dugunakan
 untuk mengobati penyakit hepatitis C .
(Foto:chesuoigiang.vn).

Untuk memulai acara kita hari ini, kami lebih dulu mau berbincang-bincang dengan saudara Forrten di Bandung. Dalam surat, Anda menulis: “Saya Handy di Bandung saya baru mendengarkan siaran radio VOV pada satu bulan lalu". Saudara yang budiman! Kami dengan gembira menerima surat Anda. Bagainama Anda mengenal tentang Radio Suara Vietnam (VOV)? Kami berharap bahwa Anda menceritakan hal itu kepada kami. Kami juga berharap supaya dalam surat mendatang, Anda memberikan pendapat setelah sebulan memantau  program siaran bahasa Indonesia, VOV. Anda memantau siaran kami melalui Radio atau Website VOV”? Sampaikanlah alamat lengkap Anda kepada kami. Kami akan mengirim brosur, sticker dan suvenir kepada Anda. Mudah-mudahan, Anda sekeluarga sehat walafiat .

Selanjutnya, kami mau berbincang-bincang dengan saudara C.Nurdin di Banten. Saudara yang budiman! Pada pekan ini, kami merasa sangat  gembira ketika menerima surat Anda. Dalam surat, Anda memberitahukan sedang bersama-sama dengan keluarga merayakan upacara Idul Fitri di Bogor (Jawa Barat). Dalam surat, Anda juga memberitahukan bahwa aktivitas-aktivitas yang berlangsung sehubungan dengan kesempatan ini di daerah Anda, bahwa Anda adalah warga etnis Baduy dan melalui potret-potret yang Anda kirim kepada VOV, kami melihat bahwa Anda pakai selendang tradisional yang dilampiri dengan penjelasan akan ciri -ciri khas kebudayaan etnis Baduy. Kami berterimakasih kepada Anda karena telah menyampaikan informasi yang sangat terinci dan khusus ini. Dalam surat, Anda juga mengatakan: “Indonesia dan Vietnam punya banyak kelompok masyarakat etnis yah”.

Saudara C.Nurdin yang budiman! Vietnam mempunyai 54 etnis Diantaranya, etnis Kinh merupakan etnis yang menduduki mayoritas jumlah penduduk (kira-kira 86 persen diantara total jumlah penduduk sebanyak 94 juta jiwa). Sebaliknya, etnis  Si La yang tinggal di kabupaten Muong Nhe, propinsi Dien Bien   merupakan etnis  yang jumlah penduduknya paling sedikit, sebanyak kira-kira 200 jiwa saja. Saudara yang budiman! VOV juga meluncurkan rubrik: Warna-warni- 54 etnis Vietnam yang memperkenalkan kepada saudara-saudara keanekaragaman etnis dan identitas-identitas khas bangsa Vietnam yang disiarkan setiap pekan pada hari Selasa di gelombang VOV. Anda juga bisa membuka Website kami untuk membaca atau mendengar  artikel-artikel tentang etnis-etnis Vietnam pada alamat domain: vovworld.vn atau vov5.vn. Kami berharap akan mendapat penilaian aktif Anda dalam surat mendatang.

Saudara-saudara yang budiman! Dalam surat kepada kami, saudara Rudy Hartono di Kalimantan Barat menulis: “Senang sekali mendengar kepedulian Pemerintah terhadap penyandang cacad dan korban perang Vietnam yang menjadi perhatian khusus Pemerintah. Semua rakyat tentu berharap Pemerintah selalu peduli terhadap mereka yang mengukir sejarah gemilang pengorbanan pejuang Vietnam. Sebagai generasi muda Vietnam berkewajiban menjaga dan apresiasis terhadap mereka, salut dan sukses selalu rakyat Vietnam”. Saudara yang budiman! Pada waktu belakangan ini, di Vietnam berlangsung banyak aktivitas balas budi sehubungan dengan peringatan ultah ke-68 Hari Prajurit Penyandang Cacad dan Martir Vietnam (27 Juli 1947-27 Juli 2015). Generasi-generasi orang Vietnam selalu mencatat jasa para pendahulu dan martir yang sudah mengorbankan diri demi kemerdekaan dan kebebasan Tanah Air. Kami sekali lagi berterimakasih atas perhatian dan dukungan Anda. Dalam surat kepada kami, Anda juga bertanya:“Yang ingin saya tanyakan apakah di Vietnam memiliki sinshe terkenal dalam pengobatan tradisional? Apa saja ramuan terkenal yang bisa menyembuhkan penyakit seperti hepatitis C, dll...”

Saudara yang budiman! Pengobatan penyakit hepatitis C merupakan satu proses yang memakan banyak waktu dan menelan banyak uang (kira-kira 200 juta dong Vietnam). Disamping itu, proses pengobatan  dengan digunakan obat Barat. Juga mengakibatkan  banyak akibat sampingan, misalnya rasa lelah, kurang darah, kurang trombosit, WBC, rontok rambut, tak mau makan, penurunan fisiologis dan lain-lain…Ini merupakan penyebab yang membuat pasien tidak mau mendapat pengobatan karena mengalami kesulitan dalam mengatasi gejala-gejala ini. Oleh karena itu, di Vietnam sekarang, pasien hepatitis C mau memilih sinshe (obat herbal) yang mempunyai daya guna dalam penyaringan darah, mengeluarkan  keracunan dan membuat hati menjadi sejuk dengan bahan- bahan yang mudah ditemukan, harga murah dan mudah ditemukan di Vietnam, misal-nya jahe, artiso, pohon jalang dan lain-lain. Profesor Muda, Phung Hoa Binh-Kepala Jurusan Farmasi tradisional-Perguruan Tinggi Farmasi Hanoi memberitahukan: Pohon jalang merupakan satu jenis pohon yang tumbuh banyak di Vietnam dan ada banyak jenis, yang paling khusus yalah pohon jalang pahit yang sangat mempunyai banyak kegunaan dalam mengekang perkembangan virus hepatitis. Cara menggunakan-nya sangat kondusif, yaitu mengeringkan dan merendam untuk diminum”.

Selain di Vietnam  juga ad abanyak metode pengobatan herbal lain, diantaranya ada akupunktur, cupping, akupresur …Semua metode ini sangat populer di Vietnam dan mendatangkan hasil-guna yang baik. Bagaimana perkembangan bidang ini di Indonesia? Kami berharap agar untuk surat-surat mendatang, Anda berbagi informasi tentang metode pengobatan herbal  di Indonesia. Mudah-mudahan, Anda sekeluarga sehat walafiat.


Komentar

Muhamad Handy Hidayat

Hallo VOV indonesia saya Handy forten di Bandung mau mengirimkan alamat saya& cara saya pertama kali mendengarkan radio vov.saya mendengarkan vov indonesia saat saya... Selanjutnya

Yang lain