Agar Ekonomi Swasta Sungguh-Sungguh Menjadi Motivasi Penting dari Perekonomian

(VOVWORLD) - “Ekonomi swasta memberikan kontribusi besar pada perekonomian nasional , menjadi motivasi perekonomian. Namun, agar ekonomi swasta sungguh-sungguh menjadi motivasi penting dari perekonomian, masih ada banyak masalah yang perlu diarahkan, diperhatikan, dibantu, dan didorong”. Demikian penilaian dan analisis dari para pakar dan wisausaha pada Forum ke-2 Ekonomi Swasta yang berlangsung pada Minggu (2 April), di Kota Hanoi.

Agar Ekonomi Swasta Sungguh-Sungguh Menjadi Motivasi Penting dari Perekonomian - ảnh 1Pemimpin Asosiasi Wirausaha Swasta Vietnam dan para ekonom menghadiri Forum tersebut. Foto: VGP/Nguyen Hoang

Pada forum ini, para peserta menegaskan bahwa ekonomi swasta (yang meliputi badan usaha dan kepala keluarga bisnis) telah berkembang tanpa batasan dalam hal skala, lokasi, dan kejuruan. Ekonomi swasta menjadi unsur yang memainkan peranan penting dan merupakan motivasi perekonomian. Ekonomi swasta sekarang memiliki skala sebesar sepertiga perekonomian dengan banyak brand kuat di banyak bidang penting. Dalam periode 2016-2021, ekonomi swasta menduduki rata-rata 46% PDB, diharapkan mencapai 55% pada tahun 2025. Ekonomi swasta juga menyumbangkan 85% total lapangan kerja, 19% APBN, dan sepertiga nilai ekspor dan impor pada tahun lalu.

Para pakar dan wirausaha menganggap bahwa untuk mencapai target dari 800.000 badan usaha swasta menjadi 1,5 juta badan usaha swasta pada tahun 2025, kebijakan untuk memasukkan para kepala keluarga bisnis ke dalam kategori badan usaha swasta kecil dan mikro perlu diteliti.. Di samping itu, banyak masalah fundamental seperti lingkungan bisnis, infrastruktur, dan jaring pengaman sosial perlu mendapat perhatian.

Komentar

Yang lain