AS menunda waktu mengenakan tarif baru terhadap barang elektronik Tiongkok

(VOVWORLD) - Wakil Perdagangan Amerika Serikat (AS), Robert Lighthizer, pada Selasa (13 Agustus), telah memberitahukan bahwa Pemerintah AS akan menunda pengenaan tarif-tarif sebesar 10% terhadap barang elektronik impor dari Tiongkok sampai tanggal 15/12, tapi tetap mempercepat rencana mengenakan tarif-tarif baru terhadap barang- barang impor seharga 300 miliar USD dari perekonomian yang besarnya nomor 2 di dunia dari  tanggal 01/09 seperti yang telah diumumkan sebelumnya.
AS menunda waktu mengenakan tarif baru terhadap barang elektronik Tiongkok - ảnh 1Ilustrasi (Foto: AFP/VNA) 

Segera setelah pernyataan Pemerintah AS tersebut, pasar efek di AS dan Eropa juga meningkat secara kuat, bertentengan dengan kecenderungan turun pada awal pekan. Gerak-gerik tersebut membuat para investor efek yang pernah merasa cemas terhadap perkembangan-perkembangan global. berharap bisa mengurangi ketegangan dalam perang dagang yang sedang terjadi antara AS dan Tingkok.

Pada latar belakang Washington dan Beijing berupaya memecahkan perang dagang yang sedang meningkat, pada hari itu juga, Wakil  Perdagangan AS, Robert Lighthizer telah mengadakan pembicaraan telepon dengan para pejabat Tiongkok untuk membahas solusi-solusi pemecahan. Direncanakan satu pembicaraan telepon baru akan diadakan pada dua pekan mendatang.

Komentar

Yang lain