Australia dan Jepang Nyatakan Kecemasan yang Mendalam atas Situasi Laut Timur

(VOVWORLD) - Pada dialog ke-9 antara Menteri Luar Negeri dan Menteri Pertahanan Australia dan Jepang pada 9 Juni, selain isu-isu yang terkait kerja sama bilateral, para pemimpin dua pihak telah menyatakan kecemasan yang mendalam atas perkembangan di Laut Timur.

Australia dan Jepang Nyatakan Kecemasan yang Mendalam atas Situasi Laut Timur - ảnh 1Menhan dan Menlu Australia pada dialog 2+2 dengan sejawatnya dari Jepang (Foto: ABC News)

Dalam pernyataan yang dikeluarkan pada 9 Juni sore, setelah dialog 2+2 yang diadakan secara virtual, Menteri Luar Negeri dan Menteri Pertahanan Australia dan Jepang menegaskan kembali protes kuat dua negara ini terhadap upaya-upaya sepihak yang mengubah status quo. Australia dan Jepang juga “memprotes klaim dan aktivitas Tiongkok di laut yang tidak sesuai dengan UNCLOS 1982”.

Kedua pihak “menyatakan kecemasan atas perkembangan negatif yang terjadi belakangan ini dan insiden-insiden yang serius di Laut Timur, termasuk upaya terus melakukan militerisasi entitas-entitas yang sedang dipersengketakan, menggunakan kapal penjaga pantai dan pasukan milisi maritim yang dinilai berbahaya, serta upaya eksploitasi sumber daya alam dari negara-negara lainnya”.

Pernyataan bersama tersebut mengimbau semua kode etik di Laut Timur agar konsekuen dengan UNCLOS, tidak merugikan kedaulatan dan kepentingan yang sah semua pihak yang tidak berpartisipasi pada kode etik ini.

Komentar

Yang lain