Delegasi Famtrip internasional melakukan survei wisata di provinsi Binh Thuan

Delegasi Famtrip internasional melakukan survei wisata di provinsi Binh Thuan - ảnh 1
Delegasi tersebut melakukan survei di provinsi Binh Thuan
(Foto: baobinhthuan.com.vn)
(VOVworld) – Pada Minggu malam (13 September), Asosiasi Pariwisata provinsi Binh Thuan melakukan temu kerja dan pergaulan dengan Delegasi Famtrip Internasional yang terdiri dari berbagai perusahaan perjalanan, pariwisata dan wartawan asal Rusia, Inggeris, India, Republik Korea, dll. Aktivitas ini bertujuan memperkuat komunikasi dan sosialisasi tentang citra provinsi Binh Thuan. Asosiasi Pariwisata provinsi Binh Thuan telah memberitahukan kepada delegasi ini tentang potensi dan situasi perkembangan pariwisata setempat selama bertahun-tahun ini. Dalam waktu 8 bulan awal tahun 2015, provinsi Binh Thuan telah menerima kedatangan kira-kira 2,6 juta wisatawan, diantaranya ada 290.000 wisatawan manca negara. Dari 12 sampai 14 September, delegasi Famtrip internasional telah mengunjungi, melakukan survei dan mencoba produk-produk wisata di beberapa tempat wisata terkenal di provinsi Binh Thuan misalnya gundur pasir Mui Ne, zona pariwisata Ta Cu, zona pariwisata Bau Trang.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain