DPR AS Mengumumkan Dua Naskah Pemakzulan Terhadap Presiden D.Trump

(VOVWORLD) - Para anggota DPR dari Partai Demokrat di DPR Amerika Serikat (AS), pada Selasa (10/12) telah mengeluarkan dua naskah pemakzulan terhadap Presiden AS, Donald Trump, di antaranya menuduh pemimpin ini menyalahgunakan kekuasaan dan merintangi Kongres. 

Ketua Komisi Hukum DPR AS, Jerrold Nadler mengumumkan pemakzulan-pemakzulan ini dan menegaskan bahwa tidak ada seorang pun,  termasuk presiden yang berada di atas hukum. Sementara itu, Ketua DPR AS, Nancy Pelosi menunjukkan bahwa Presiden D.Trump telah merugikan demokrasi dan keamanan nasional.

Ketika memberikan reaksi terhadap para anggota DPR AS, Presiden AS, Donald Trump menegaskan tuduhan-tuduhan tersebut sangat “lucu”. Dia sekali lagi menegaskan bahwa dia adalah korban satu “perburuan penyihir”.

Komentar

Yang lain