Drama Opera Cai Luong “Guru Ba Doi” menyentuh perasaan para penonton

(VOVWORLD) - Drama opera Cai Luong “Pak guru Ba Doi” untuk pertama kalinya diluncurkan di Kota Ho Chi Minh pada Sabtu malam (28/4) untuk menyambut peringatan ultah ke-100 terbentuk dan berkembangnya seni opera Cai Luong di Vietnam.

Drama Opera Cai Luong “Guru Ba Doi” menyentuh perasaan para penonton - ảnh 1Seniman unggul  Le Tu memain peranan Pak Guru Ba Doi (Foto: VOV)

Drama operasi Cai Luong “Pak guru Ba Doi” diikutsertai oleh lebih dari 60 seniman-seniwati terkemua dari Teater Opera Cai Luong Vietnam, Teater Opera Cai Luong Tran Huu Trang, Teater Radio Suara Vietnam dan rombongan Opera Cai Luong Provinsi Long An.

Drama opera Cai Luong “Pak guru Ba Doi” menceritakan satu tahap sejarah bangsa yang heroik pada zaman dinasti Raja Ham Nghi. Di antaranya, kisah ini melukiskan secara jelas potret pak guru bernama Ba Doi, nama panggilan dari komponis-musikus di istana kerajaan, Nguyen Quang Dai, orang yang berjasa besar terhadap proses terbentuk dan berkembangnya waktu permulaan drama opera Cai Luong.

Komentar

Yang lain