Fiji Apresiasi Peranan dan Posisi Vietnam di Asia-Pasifik dan di Dunia

(VOVWORLD) - Pada Selasa (30 Mei), di Suva, Ibu kota Fiji, Duta Besar Vietnam untuk Selandia Baru, Nguyen Van Trung, merangkap tiga negara kepulauan Pasifik Selatan, menyampaikan surat mandat dari Presiden Vietnam, Vo Van Thuong kepada Presiden Fiji, Ratu Wiliame Maivalili Katonivere. 
Fiji Apresiasi Peranan dan Posisi Vietnam di Asia-Pasifik dan di Dunia - ảnh 1 Duta Besar Vietnam untuk Selandia Baru, Nguyen Van Trung menyampaikan surat mandat dari Presiden Vietnam, Vo Van Thuong kepada Presiden Fiji, Ratu Wiliame Maivalili Katonivere. (Foto: VNA)

Ketika menerima Duta Besar Nguyen Van Trung, Presiden Ratu Wiliame Maivalili Katonivere mengapresiasi peranan, posisi dan prestise Vietnam di kawasan Asia-Pasifik serta di dunia; menyatakan kesediaan melakukan koordinasi dan mendukung inisiatif-inisiatif Vietnam di forum-forum multilateral internasional dan regional. Dia ingin bekerja sama dan belajar pengalaman Vietnam di bidang-bidang unggulannya, terutama di bidang pertanian. 

Pada pihaknya, Duta Besar Vietnam, Nguyen Van Trung mengatakan akan berusaha sekuat tenaga untuk mempertahankan dan mengembangkan hubungan persahabatan antara dua bangsa, memanfaatkan secara maksimal potensi dan ranah kerja sama antara dua negara di bidang-bidang unggulan yang dimiliki kedua pihak dan yang memberikan kepentingan bersama. Dia menginginkan agar kedua pihak cepat membuat naskah-naskah hukum, menciptakan kerangka kerja sama yang efektif antara dua negara di bidang-bidang perdagangan, investasi, keuangan, dan masalah-masalah terkait dengan mobilitas rakyat dua negeri.

Komentar

Yang lain