G7 Berkomitmen Menjaga Stabilitas Sistem Keuangan Global

(VOVWORLD) - Para pemimpin keuangan Grup Tujuh (G7), pada tgl 12 April berkomitmen akan bertindak menjaga stabilitas sistem keuangan global setelah beberapa destabilitas yang terjadi dalam sistem perbankan selama ini.

Pernyataan bersama yang disampaikan setelah konferensi pers para pemimpin keuangan dan gubernur bank G7 menjelang Konferensi Musim Semi Bank Dunia (WB) dan Dana Moneter Internasional (IMF) yang berlangsung di Washington DC, Amerika Serikat (AS) menunjukkan bahwa G7 telah mendiskusikan perkembangan-perkembangan di sektor keuangan setelah keruntuhan bank-bank AS dan semua destabilitas dari Bank Credit Suisse, Swiss. Pemimpin G7 juga memberitahukan akan terus mengawasi semua perkembangan di sektor keuangan dan akan bertindak secara rasional untuk menjaga stabilitas dan ketangguhan sistem keuangan global.

Komentar

Yang lain