Harapan baru bagi perdamaian di kawasan Kaukasus

(VOVWORLD) - Kesepakatan gencatan senjata baru yang dicapai semua pihak dalam bentrokan di Nagorno-Karabakh dengan Rusia sebagai mediator yang dilaksanakan  Selasa (10/11) pukul 0.00 diharapkan akan menjadi satu hal kunci dalam proses menangani bentrokan yang berlarut-larut  di sebelah Selatan, Kaukasus.

Kesepakatan gencatan senjata kali ini  pada hakekatnya merupakan Pernyataan bersama trilateral tingkat kepala negara yang ditandatangani oleh Presiden Armenia, Azerbaijan dan Rusia.

Memberikan reaksi atas kesepakatan gencatan senjata yang baru tercapai tersebut, Presiden Perancis, Emmanuel Macron, pada Selasa (10 November), mengimbau “satu solusi potitik langgeng” bagi bentrokan di Nagorno-Karabakh. Pada hari yang sama, Presiden Azerbaijan, Ilham Aliyev dan timpalannya dari Turki, Tayyip Erdogan membahas pembentukan satu pusat penjaga perdamaian Rusia-Turki di ke luar kawasan Nagorno-Karabakh untuk mengawasi gencatan senjata tersebut.

Komentar

Yang lain