Indonesia mengangap penting dan memprioritaskan secara kuat hubungan dengan Vietnam

(VOVworld) - Pada Jumat (3 April), di kota Hanoi, ketika menerima Menteri Luar Negeri (Menlu) Indonesia, Retno Marsudi yang sedang melakukan kunjungan resmi di Vietnam, Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Tan Dung meminta kepada dua pihak supaya terus melakukan kerjasama, menggelarkan secara efektif permufakatan-permufakatan di semangat persahabatan dan kemitraan strategis. PM Nguyen Tan Dung  beranggapan bahwa Vietnam dan Indonesia adalah dua negara tetangga dan anggota ASEAN, dua pihak perlu mendorong perundingan tentang penetapan garis demarkasi zona ekonomi eksklusif di laut antara dua negara, berharap supaya Indonesia di atas dasar semangat hubungan persahabatan tradisional, kemitraan strategis akan melakukan perilaku kemanusiaan terhadap para nelayaan Vietnam dan kapal-kapal penangkapan ikan yang melanggar wilayah laut Indonesia. Sepakat dengan rekomendasi PM Nguyen Tan Dung, Menlu Indonesia, Retno Marsudi menegaskan: Indonesia menganggap penting perilaku kemanusiaan terhadap para nelayan Vietnam dalam proses negara ini memperkuat pelaksanaan undang-undang untuk mencegah penangkapan ikan secara tidak sah di wilayah lautnya, bersamaan itu menyepakati bahwa dua negara perlu melakukan koordinasi  secara baik  untuk dipecahkan.


Indonesia  mengangap penting dan memprioritaskan secara kuat hubungan dengan Vietnam - ảnh 1
PM Vietnam, Nguyen Tan Dung menerima Menlu Indonesia, Retno Marsudi 
(Foto: baodientu.chinhphu.vn).

Tentang masalah Laut Timur, Menlu Retno Marsudi memberitahukan: Presiden Indonesia, Joko Widodo di semua forum menegaskan: Laut Timur selalu memerlukan perdamaian dan kestabilan. Indonesia mendukung penaatan dan pelaksanaan secara sepenuhnya DOC, cepat menandatangani COC dan bersediamengembangkan peranan perantara kerujukan-nya. Menlu Indonesia juga memberitahukan: Presiden Joko Widodo sangat menghargai hubungan kemitraan strategis dengan Vietnam dan menegaskan: Indonesia  juga sangat menganggap penting dan memprioritaskan secara kuat hubungan dengan Vietnam karena Vietnam adalah negara satu-satunya dalam ASEAN yang mempunyai hubungan kemitraan strategis  dengan Indonesia./.


Komentar

Yang lain