Instansi pariwisata Laos jauh melampaui target tentang kedatangan wisatawan manca negara

(VOVworld) – Kementerian Informasi, Kebudayaan dan Pariwisata Laos memberitahukan bahwa pada tahun 2013 ada kira-kira 3,8 juta wisatawan manca negara telah datang di Laos, naik kira-kira 500.000 orang terbanding dengan tahun 2012 dan lebih tinggi dari target yang ditetapkan untuk tahun 2015 sebanyak 3,75 juta wisatawan.

Instansi pariwisata Laos jauh melampaui target tentang kedatangan wisatawan manca negara - ảnh 1
Perhotelan di Laos juga mendapat banyak keuntungan
(Foto: baomoi.com)

Wisatawan yang datang ke Laos pada pokoknya dari negara-negara ASEAN, yang menjadi pelopor ialah Thailand dengan 1,9 juta wisatawan. Wisatawan dari negara-negara di Eropa, Benua Amerika dan kawasan Timur Tengah juga naik drastis. Sekarang di Laos ada kira-kira 700 tempat wisata di seluruh negeri untuk memperkenalkan dan menyosialisasikan kebudayaan, sejarah dan pemandangan alam Tanah Air. Negara Asia Tenggara ini sedang menyusun rencana mengembangkan lagi 800 destinasi wisata potensial yang lain. Pertumbuhan pariwisata juga menarik perkembangan cabang bisnis perhotelan dan restoran untuk memenuhi kebutuhan wisatawan./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain