Irak memperketat keamanan di daerah perbatasan dengan Suriah

(VOVworld) – Pada Senin, (23 Desember), Kementerian Pertahanan Irak memberitahukan bahwa tentara negara ini telah menyerang kamp-kamp dari satu kelompok pembangkang yang punya hubungan dengan jaringan teroris Al Qaeda di provinsi Anbar yang berbatasan dengan Suriah dan telah merusak dua kamp ini.

Irak memperketat keamanan di daerah perbatasan dengan Suriah - ảnh 1

Irak memperketat keamanan di daerah perbatasan dengan Suriah untuk mencegah perdagangan gelap senjata antara dua negara
(Foto: xaluan.com)

Serangan ini berlangsung setelah 5 perwira tinggi, diantaranya ada seorang komandan tingkat divisi dan 10 serdadu yang telah tewas dalam satu operasi menentang kaum pembangkang di provinsi di Irak Barat, tempat pemukiman banyak umat Muslim sekte Sunni. Kalangan pejabat daerah dan beberapa komandan tentara Irak juga memberitahukan bahwa tentara telah melaksanakn rencana memperkuat  keamanan di daerah perbatasan dengan Suriah melalui penguatan serdadu dan perlengkapan senjata serta teknologi baru di daerah ini.

      Rencana ini bermaksud memperkuat kemampuan siaga tempur dari serdadu di provinsi Anbar dalam mencegah upaya memperluas pengaruh yang dilakukan oleh Al Qaeda, bersamaan itu, mengontrol daerah perbatasan dengan Suriah. Kelompok-kelompok teroris yang bersangkutan dengan jaringan teroris Al Qaeda sedang berusaha untuk mengubah daerah-daerah perbatasan menjadi pangkalan untuk melakukan aktivitas-aktivitas teror di Irak maupun di Suriah./.

Komentar

Yang lain