Iran akan mengatasi sanksi-sanksi AS yang baru

(VOVWORLD) - Presiden Iran, Hassan Rouhani, pada Selasa (28 Agustus), menyatakan akan mengatasi sanksi-sanksi baru yang dikenakan kembali oleh Amerika Serikat terhadap Teheran, bersamaan itu menegaskan akan mengalahkan semua intrik terhadap Negara Islam ini.

Dalam pidato-nya di depan Parlemen dan ditayangkan langsung di televisi negara, Presiden Hassan Rouhani menegaskan bahwa Pemerintah Iran akan mengalahkan semua intrik Barat untuk menentang Negara Islam ini. Ketika menjawab pertanyaan pada legislator tentang pemecahan terhadap masalah ekonomi ketika harga dan situasi penggangguran sedang meningkat, dia menunjukkan bahwa “Masalah-masalah ekonomi sekarang ini sangat serius, tapi yang lebih penting ialah banyak warga telah kehilangan kepercayaan pada masa depan negara ini dan menyangsikan kekuatan Iran”. Dia juga menekankan bahwa Iran tidak merasa takut terhadap  AS atau masalah-masalah ekonomi, bersamaan itu percaya bahwa Teheran akan mengatasi rintangan-rintangan tersebut.

Komentar

Yang lain