Israel melakukan serangan udara terhadap Gaza untuk hari kedua terus-menerus

(VOVWORLD) - Tentara Israel, pada Kamis (16/1), memberitahukan telah menyerang target-target Palestina di Jalur Gaza untuk hari kedua terus-menerus, bersamaan itu menjelaskan bahwa tindakan ini bertujuan membalas pelepasan bola api dari Jalur Gaza.

Israel melakukan serangan udara terhadap Gaza untuk hari kedua terus-menerus - ảnh 1Ilustrasi (Foto: AFP/VNA) 

Pernyataan tentara Israel menunjukkan: “satu helikopter tempur Israel telah menyasar pada satu infrastruktur yang digunakan untuk kegiatan-kegiatan rahasia dari gerakan Hamas di Gaza Utara”. Pernyataan itu menegaskan bahwa serangan udara tersebut bertujuan membalas bola-bola dengan alat peledak yang terbang dari Gaza dan melintasi perbatasan Israel pada hari yang sama.

Sumber informasi keamanan di Palestina membenarkan bahwa serangan Israel telah mengena pada satu basis dari cabang militer gerakan Hamas, tapi tidak ada korban.

Sebelumnya, pada Rabu malam (15/1), pasukan-pasukan Israel menyerang banyak target Hamas di Gaza untuk membalas 4 roket yang ditembak dari Gaza ke Israel. Ini merupakan penembakan roket yang pertama sejak serangan udara Amerika Serikat terhadap bandara internasional Baghdad sehingga menewaskan Brigadir Jenderal Iran, Qasem Soleimani pada tanggal 3/1. Hamas mengutuk serangan ini, tapi tidak berseru supaya melakukan balasan.

Komentar

Yang lain