Jamin Keamanan Warga, Aset Warga Negara dan Badan Usaha Vietnam di Ukraina


(VOVWORLD) - Pada 23 Februari ketika menjawab pertanyaan wartawan Vietnam dan asing tentang reaksi Vietnam terhadap perkembangan situasi di Ukraina sekarang ini dan perlindungan warga negara Vietnam, juru bicara Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) Le Thi Thu Hang menyatakan bahwa Vietnam memperhatikan dan memantau perkembangan dan munculnya ketegangan baru-baru ini dalam situasi Ukraina. Vietnam mengimbau semua pihak agar menahan diri, memperkuat upaya dialog, mendorong langkah-langkah diplomatik untuk memecahkan secara damai semua perselisihan atas dasar menghormati Piagam Perserikatan Bangsa-Bangsa dan prinsip-prinsip dasar hukum internasional, turut menjamin perdamaian, keamanan, kestabilan di kawasan dan di seluruh dunia.

Tentang perlindungan warga negara Vietnam di Ukraina, Kedutaan Besar Vietnam untuk Ukraina selama beberapa hari terakhir telah secara aktif dan reguler menghubungi komunitas warga Vietnam di Ukraina untuk mengetahui situasi warga, selain aktif membuat rencana pengambilan langkah-langkah perlindungan warga negara dalam situasi mendesak.

Kementerian Luar Negeri memberi arahan kepada Kedutaan Besar Vietnam untuk Ukraina untuk membahas, meminta badan-badan fungsional setempat guna memberi bantuan, menjamin keamanan warga, aset warga negara dan badan usaha Vietnam di Ukraina. 

Komentar

Yang lain