Kelas Buruh Adalah Kekuatan Poros dalam Pembangunan Tanah Air yang Modern

(VOVWORLD) - Bulan Buruh Viet Nam (bulan Mei) resmi dicanangkan oleh Konfederasi Serikat Pekerja Viet Nam dengan tema: “Bersatu, kreatif, mengatasi kesulitan dan berkembang”. 
Kelas Buruh Adalah Kekuatan Poros dalam Pembangunan Tanah Air yang Modern - ảnh 1Produksi barang tekstil di Kota Ho Chi Minh  (Foto: Thanh Vu/VNA)

Tahun 2021 adalah tahun kedua Badan Pengarahan Bulan Aksi tentang Keselamatan dan Kebersihan Kerja berkoordinasi dengan Konfederasi Serikat Pekerja Viet Nam untuk mencanangkan bulan aksi tersebut.

Wakil Ketua Konfederasi Serikat Pekerja Viet Nam, Ngo Duy Hieu menekankan isi-isi menonjol yang akan digelar dalam Bulan Buruh-Bulan Aksi tentang Keselamatan dan Kebersihan Kerja. Yakni akan fokus menggelar program 75.000 gagasan” sesuai dengan semangat inovasi kreatif. Ini adalah gagasan-gagasan berasal dari semangat mengatasi kesulitan, tetapi juga adalah gagasan untuk menerjemahkan Resolusi Kongres Nasional XIII Partai Komunis Viet Nam (PKV) ke dalam praktik kehidupan. Bersamaan itu serikat buruh berbagai tingkat akan menggelarkan aktivitas-aktivitas demi kepentingan kaum buruh dan pekerja. “Kami menetapkan melakukan propaganda untuk meningkatkan pemahaman tentang tradisi yang cemerlang kelas buruh, tentang organisasi serikat buruh, khususnya mempropagandakan isi-isi pokok Resolusi Kongres Nasional XIII PKV yang terkait dengan organisasi serikat buruh dan gerakan buruh.”

Ngo Duy Hieu juga menekankan bahwa Bulan Aksi tentang Keselamatan dan Kebersihan Kerja tahun ini bertemakan: “ Memperkuat penilaian dan pengontrolan atas bahaya keselamatan dan kebersihan kerja dan partisipasi para petugas keselamatan.” Tema ini terkait sangat erat dengan perang melawan wabah Covid-19 yang sedang dilaksanakan oleh Viet Nam.

Komentar

Yang lain