Kelas tani, perekonomian pertanian dan pedesaan selalu menjadi penopang perekonomian ketika negara mengalami kesulitan.

(VOVWORLD) - Asosiasi Tani Vietnam, pada Minggu (11/10) pagi, di Kota Hanoi, mengadakan acara memperingati ultah ke-90 hari berdirinya, menyambut Bintang Ho Chi Minh, Kongres Kompetisi Nasional ke-5 tahapan 2020-2025.
Kelas tani, perekonomian pertanian dan pedesaan selalu menjadi penopang perekonomian ketika negara mengalami kesulitan. - ảnh 1 PM Nguyen Xuan Phuc berbicara di depan accara tersebut (Foto: VGP / Quang Hieu)

Di depan acara tersebut, Perdana Menteri (PM) Nguyen Xuan Phuc menunjukkan bahwa setiap tanah air mengalami kesulitan, maka kelas tani, perekonomian pertanian dan pedesaan selalu menjadi penopang perekonomian, penopang setia dan mantap dari Partai Komunis dan rakyat.

PM Nguyen Xuan Phuc mengatakan bahwa selama 4 tahun terakhir, Pemerintah telah bersama dengan Asosiasi Tani Vietnam mengadakan banyak dialog dengan kaum tani di seluruh negeri; mendengarkan, membuat kebijakan, memberikan bimbingan untuk mengembangkan ekonomi pedesaan. Sampai sekrang, Vietnam telah menjadi satu negara ekportir hasil pertanian papan atas di dunia. Pada 2019, meskipun wabah Covid-19, nilai ekspor hasil pertanian-kehutanan-perikanan diperkirakan mencapai 41 miliar USD, lebih tinggi dibandingkan tahun 2019. Khususnya, usaha membangun pedesaan baru selama 10 tahun terakhir mencapai banyak hasil yang menggembirakan.

Komentar

Yang lain