Kira-kira 100 orang tewas dalam tanah longsor di Srilanka

Kira-kira 100 orang tewas dalam tanah longsor di Srilanka - ảnh 1
Tempat kejadian tanah longsor di Srilanka
(Foto: vov.vn)
(VOVworld) – Menteri Penanganan musibah nasional Srilanka, Mahinda Amaraweera, pada Rabu (29 Oktober) memberitahukan: tanah longsor di daerah pegunungan di kotamadya Haldummulla, Srilanka Tengah yang terjadi pada pagi harinya telah merambas jiwa kira-kira 100 orang. Dia memberitahukan bahwa badan-badan fungsional telah harus menghentikan pekerjaan SAR karena sudah malam dan cuaca buruk, berbahaya terus terjadi tanah longsor. Menurut Pusat penanganan musibah nasional Srilanka (DMC), sekarang telah menemukan 16 jenazah tapi masih ada sedikit-dikitnya 300 orang yang hilang, diantaranya 100 orang telah ditegaskan dikubur hidup-hidup. Kira-kira 150 rumah terkubur dalam tanah longsor yang panjangnya sedikit-dikitnya 3 km ini./.

Komentar

Yang lain