Kongres AS membuka sesi dengar pendapat secara publik

(VOVworld) – Ketua Komisi Intelijen Kongres Amerika Serikat (AS), Devin Nunes, Selasa (7/3), memberitahukan bahwa Kongres negara ini akan membuka sesi dengar pendapat pertama pada 20/3 tentang hubungan antara kelompok penggerakkan pemilu dari Presiden Donald Trump dan Pemerintah Rusia dalam pilpres AS 2016.



Kongres AS membuka sesi dengar pendapat secara publik - ảnh 1
Presiden AS, Donald Trump
(Foto  : Kantor berita Vietnam)

Menghadiri sesi dengar pendapat ini akan ada para pejabat intelijen papan atas dari AS. Acara interpelasi ini akan meninjau serangkaian masalah yang meliputi tuduhan-tuduhan konektivitas antara kalangan pejabat Rusia dengan beberapa anggota dalam kabinet Presiden Donald Trump, beberapa informasi yang bocor dan tuduhan dari kepala Gedung Putih tentang perihal mantan Presiden Barack Obama memantau telepon di Trump Tower.

Dalam satu perkembangan yang bersangkutan, Selasa (7/3), Gedung Putih membantahinformasi tentang soal Presiden Donald Trump melakukan pertemuan dengan Duta Besar Rusia di Amerika Serikat, Sergei Kislyak di Washington DC dalam waktu mencalonkan pilpres pada tahun lalu.

Komentar

Yang lain