Koran-koran besar di Kamboja secara serempak meliput berita tentang kunjungan kenegaraan Sekjen, Presiden Vietnam, Nguyen Phu Trong di Kamboja

(VOVWORLD) - Koran-koran besar Kamboja, di antaranya ada  The Phnom Penh Post, The Khemer Times dan Thmey Thmey telah secra serempak memuat artikel-artikel yang penting tentang kunjungan kenegaraan yang dilakukan oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen), Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, (KS PK), Presiden Republik Sosialis Vietnam, Nguyen Phu Trong di Kamboja dari 25-26/2/2019.
Koran-koran besar di Kamboja secara serempak meliput berita tentang  kunjungan kenegaraan Sekjen, Presiden Vietnam, Nguyen Phu Trong di Kamboja - ảnh 1Koran Phnom Penh Post. (Foto: internet) 

Koran Phnom Penh Post mengutip kata-kata juru bicara Pemerintah Kamboja, Phay Siphan yang menilai bahwa kunjungan kenegaraan ini akan memberikan kepentingan kepada hubungan kerjasama Vietnam-Kamboja, khusus-nya mempertahankan kestabilan di garis perbatasan dua negara dengan pelaksanaan lebih awal  delimitasi garis perbatasan dan penancapan tonggak perbatasan  di darat. Menurut dia, ini merupakan satu prestasi yang mempunyai makna antara dua negara. Dia menunjukkan: “Ini merupakan kemajuan positif, kami telah menjaga kerjasama antara dua negara dan perdamaian sepanjang garis perbatasan”.

Sementara itu, Koran “The Khmer Times” juga menekankan kunjungan yang dilakukan Sekjen KS PKV, Presiden Republik Sosialis Vietnam, Nguyen Phu Trong di Kamboja pada Juli 2017, ketika Beliau bersama dengan Perdana Menteri Kamboja, Hunsen menyaksikan upacara penandatanganan 5 naskah yang penting untuk memperkuat hubungan  bilateral di berbagai bidang, misalnya mitigasi  dampak bencana alam, pembangunan sistem tenaga listrik dan kerjasama antara Kementerian Perposan dan Telekomunikasi dua negara dan sebagainya.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain