Kota Ho Chi Minh dan kota San Francisco (AS) berupaya meningkatkan hubungan menjadi intensif dan efektif

(VOVworld) - Ketika menerima Edwin Lee, Walikota Kota San Francisco, Amerika Serikat (AS) pada Senin sore (6 Maret), Dinh La Thang, Sekretaris Komite Partai kota Ho Chi Minh memberitahukan:  Kota Ho Chi Minh selalu  ingin dan bersedia bekerjasama dengan para investor asing, termasuk badan-badan usaha kota San Francisco untuk melakukan investasi dan bisnis berjangka panjang di kota Ho Chi Minh. Dia mengatakan bahwa kota Ho Chi Minh dan kota San Francisco perlu membangun visi strategis tentang pengembangan hubungan antara dua kota ini, mendorong lebih kuat lagi solidaritas dan pengertian antara dua pihak, turut memperkokoh dan memupuk hubungan kemitraan komprehensif antara dua negara.


Kota Ho Chi Minh dan kota San Francisco (AS) berupaya meningkatkan hubungan  menjadi  intensif dan efektif  - ảnh 1
Kota Ho Chi Minh dan kota San Francisco (Amerika Serikat) berupaya meningkatkan hubungan  menjadi  intensif dan efektif
(Foto: baomoi.com)

Pada pihaknya, Walikota Kota San Francisco, Edwin Lee  memberitahukan bahwa badan-badan usaha kota San Francisco ingin berbagi pengalaman-pengalaman dan ikut melakukan investasi di kota Ho Chi Minh di bidang-bidang pariwisata, teknik tenologi tinggi, pembangunan infrastruktur perhubungan. Bersamaan itu pimpinan kota San Fancisco juga berkomitmen  akan menciptakan syarat yang paling baik bagi badan-badan usaha kota Ho Chi Minh untuk melakukan investasi dan promosi dagang di kota San Francisco.

 

Komentar

Yang lain