Kota Ho Chi Minh: Dengan Hampir 10 Juta USD Memikirkan Kebutuhan Hari Raya Tet bagi Para Buruh Yang Dilanda Kesulitan

(VOVWORLD) - Lebih dari 753.000 pekerja telah mendapat bantuan dari Serikat Burut berbagai tingkat Kota Ho Chi Minh dan badan-badan usaha dengan  jumlah uang senilai hampir 10 juta USD (sama dengan lebih dari 350 miliar VND) pada Hari Raya Tahun Baru Tradisional Imlek (atau Hari Raya Tet).
Kota Ho Chi Minh: Dengan Hampir 10 Juta USD Memikirkan Kebutuhan Hari Raya Tet bagi Para Buruh Yang Dilanda Kesulitan - ảnh 1Para buruh berbelanja di pasaran kasih sayang yang diselenggarakan oleh Serikat Burut Kota Ho Chi Minh (Foto: Dao Ngoc Thach)

Pham Chi Tam, Wakil Ketua Serikat Buruh Kota Ho Chi Minh, pada Senin (30 Januari) memberitahukan bahwa pada akhir tahun 2022, meskipun banyak badan usaha mengalami kesulitan tapi tetap bersinergi dengan Serikat Buruh untuk menyelenggarakan kegiatan memikirkan kebutuhan Hari Raya Tet. Obyek yang mendapat bantuan diperluas dan meliputi semua anggota serikat buruh dan para pekerja. Daya sebar tentang kegiatan tersebut telah mendapat  dukungan masyarakat, menciptakan rekam jejak yang jelas dan kepercayaan dari para pekerja. Partisipasi badan-badan usaha dalam kegiatan tersebut telah membantu para anggota serikat buruh dan pekerja merayakan Hari Raya Tet secara hangat dan lebih lengkap serta membantu mereka lebih percaya pada serikat buruh, menjadi lebih terkait dengan badan usaha.

Komentar

Yang lain