KTT Iklim Dunia: PBB Imbau Negara-Negara Maju agar Perkuat Pemberian Sumbangsih

(VOVWORLD) - Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (Sekjen PBB), Antonio Guterres, pada 22 April telah mengimbau negara-negara maju agar memperkuat pemberian sumbangsih bagi perang penanggulangan perubahan iklim. 
KTT Iklim Dunia: PBB Imbau Negara-Negara Maju agar Perkuat Pemberian Sumbangsih - ảnh 1Sekjen PBB, Antonio Guterres (Foto: VNA)
Berbicara di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) iklim dunia yang diadakan Amerika Serikat secara virtual selama waktu 2 hari, Guterres mengimbau para pemimpin dunia bertindak untuk mencegah situasi perubahan iklim, sekaligus mengulangi pandangannya, yaitu membangun koalisi global untuk menciptakan emisi bersih dengan nol pada tengah abad ini. Ia juga mendesak negara-negara untuk mendorong “satu dekade transformasi”, mengimbau mereka supaya mengumumkan rencana pengurangan karbon.

Dalam pidatonya, Sekjen Guterres meminta negara-negara yang menetapkan harga karbon supaya menghentikan pemberian bantuan bagi esploitasi bahan bakar fosil, memperkuat investasi terhadap energi terbarukan dan infrastruktur hijau, hingga pada 2030 batu bara dapat dihapuskan di negara-negara kaya dan pada 2040 di tempat lainnya, menjamin proses transformasi yang adil bagi warga dan komunitas yang terkena pengaruh.

Komentar

Yang lain