Lokakarya Internasional tentang Penguatan hubungan ekonomi India-Vietnam

(VOVWORLD) -Di Musium peringatan Nehru di Jantung New Delhi, Ibukota India, dari 26-27/7, Pusat study Vietnam di India  telah berkoordinasi dengan Musim Peringatan Nehru menyelenggarakan Lokakarya Internasional tentang Penguatan hubungan ekonomi India-Vietnam.
 
Lokakarya Internasional tentang Penguatan hubungan ekonomi India-Vietnam - ảnh 1Bendera Vietnam dan India. (Foto: internet) 

Ketika berbicara di depan lokakarya ini, Duta Besar (Dubes) Vietnam di India, Ton Sinh Thanh memberitahukan bahwa Vietnam dan India telah memutuskan menaikkan hubungan menjadi Hubungan kemitraan Strategis Komprehensif sehubungan dengan kunjungan yang dilakukan oleh Perdana Menteri (PM), Narenda Modi di Vietnam pada 6/2016. Pemimpin dua negara telah  bersama-sama menyatakan  bahwa kerjasama ekonomi merupakan salah satu diantara lima pilar dalam hubungan yang mempunyai makna strategis ini. Pada kunjungan yang dilakukan oleh Presiden Tran Dai Quang dan PM Nguyen Xuan Phuc di India pada awal tahun ini, para pemimpin dua negara juga menyerukan supaya terus mendorong hubungan ekonomi dan menekankan target sampai tahun 2020 mencapai  nilai perdagangan sebanyak 15 miliar USD.

Tentang investasi, India sekarang ini merupakan mitra dagang besar No 12 dari  Vietnam, sedangkan Vietnam merupakan mitra dagang  yang besar-nya No. 8 dari India. Tentang pariwisata, sejak tahun 2019, jumlah wisatawan India yang datang di Vietnam telah meningkat rata-rata 17% pertahun.

Sementara itu, Menteri Prabhu memberitahukan bahwa Vietnam adalah salah satu di antara berbagai perekonomian yang  menccapai laju pertumbuhan yang paling cepat di antara negara-negara ASEAN dan India menilai tinggi kesamaan-kesamaan tentang kebudayaan dan agama antara dua  negara.

Komentar

Yang lain