Media Jerman Mengapresiasi Upaya Vietnam dalam Menghadapi Krisis Ekonomi

(VOVWORLD) - Koran “Junge Welt” (Koran Dunia Muda) dari Jerman baru-baru ini memuat artikel yang menilai bahwa kehidupan di Vietnam semuanya hampir sudah menjadi  normal, sedangkan ekonomi mencapai pertumbuhan plus karena kebutuhan dalam negeri dan tingkat investasi tinggi dari Pemerintah. 
Media Jerman Mengapresiasi Upaya Vietnam dalam Menghadapi Krisis Ekonomi - ảnh 1Warga Vietnam dari Jerman pulang ke tanah air dan menjalani isolasi di Provinsi Hung Yen (Foto: Dinh Tuan / VNA) 

Menurut artikel ini, pada saat Amerika Serikat memberitahukan jumlah kasus infeksi baru serta kasus kematian harian berada di tingkat tinggi rekor, dan negara-negara Uni Eropa harus mengenakan langkah-langkah ketat untuk melawan pandemi Covid-19, warga Vietnam dengan gembira kembali dengan kehidupan normal.

Di bidang ekonomi, artikel tersebut menilai bahwa Vietnam juga menghadapi krisis secara lebih baik dibandingkan negara-negara lain di kawasan Asia Tenggara dan dunia. Artikel mengutip informasi dari Badan Perdagangan dan Investasi Jerman (GTAI) yang memberitakan bahwa ekonomi Vietnam mencapai pertumbuhan plus sebesar 2,1% dalam tiga triwulan pertama tahun 2020 dibandingkan dengan masa yang sama tahun lalu. Di samping itu, bidang industri alas kaki dan tekstil Vietnam yang mengalami kesulitan karena perintah blokade di Uni Eropa dan Amerika Serikat, telah merebut kembali posisinya, dengan data ekspor kuat pada 2020 dan direncanakan akan mendapat lebih banyak pesanan pada 2021.

Komentar

Yang lain