Membangun Satu Sistem Basis Data Besar untuk Mengonektivitaskan Kantor-Kantor Pemberitaan

(VOVWORLD) - Badan-badan negara perlu lebih bertanggung-jawab dalam memberikan informasi kepada kantor-kantor pemberitaan untuk mendapat pengarahan informasi resmi dan sungguh-sungguh cepat. 
Membangun Satu Sistem Basis Data Besar untuk Mengonektivitaskan Kantor-Kantor Pemberitaan - ảnh 1Deputi PM Vu Duc Dam berpidato di depan sidang  (Foto: vov)

Ketika berpidato di depan sidang briefing pers pada awal Musim Semi 2022 yang diadakan pada Selasa pagi (8 Februari) di Kota Ha Noi, Deputi PM Vu Duc Dam menekankan perlunya membangun satu sistem basis data besar untuk mengonektivitaskan kantor-kantor pemberitaan. Oleh karena itu, Kementerian Informasi dan Komunikasi perlu membantu kantor-kantor pemberitaan bisa memiliki sistem analisis data untuk melayani dengan lebih baik pekerjaan propaganda di waktu mendatang.

Membangun Satu Sistem Basis Data Besar untuk Mengonektivitaskan Kantor-Kantor Pemberitaan - ảnh 2Panorama sidang  (Foto: vov)

Pers perlu melaksanakan dengan baik tugas pemberian informasi, sosialisasi agar setiap warga, badan usaha, komunitas, masyarakat mencapai kasatuan pikiran, melaksanakan dengan serius semua langkah pencegahan dan penanggulangan wabah berdasarkan semangat “beradaptasi dengan aman, fleksibel, mengendalikan wabah Covid-19 dengan efektif”.

Komentar

Yang lain