Memberikan sumbangan penting pada kerjasama multilateral, memperketat lebih lanjut lagi hubungan kemitraan strategis yang intensif dan ekstensif antara Vietnam dan Jepang

(VOVWORLD) -  Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Xuan Phuc dan Istri yang telah mengepalai Delegasi Tingkat Tinggi Vietnam, pada Rabu  (10/10), telah mengakhiri secara sukses program menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi ke-10 Kerjasama Mekong - Jepang  dan kunjungan di Jepang dari 8-10 Oktober. 
Memberikan sumbangan penting pada kerjasama multilateral, memperketat lebih lanjut lagi hubungan kemitraan strategis yang intensif dan ekstensif antara Vietnam dan Jepang - ảnh 1 PM Vietnam, Nguyen Xuan Phuc melakukan pembicraan dengan PM Jepang, Shinzo Abe (Foto: VGP/ Quang Hieu)

PM Nguyen Xuan Phuc melakukan 30 aktivitas, terdiri dari multilateral dan bilateral, di antara-nya yang menonjol ialah kehadiran-kehadiran pada Konferensi Tingkat Tinggi Kerjasama Mekong- Jepang; pembicaraan dengan PM Jepang, Sinzo Abe dan kehadiran pada Konferensi Promosi Investasi Vietnam – Jepang. Pada konferensi ini, para pemimpin 5 negara Mekong dan Jepang memutuskan meningkatkan kerjasama antara negara-negara Mekong dan Jepang ke Hubungan Kemitraan Strategis; mengesahkan Strategi Tokyo 2018 bagi kerjasama tahap 2019-2021. Ketika mendampingi PM Nguyen Xuan Phuc dalam kunjungan ini, Deputi Menteri Luar Negeri (Menlu) Vietnam, Le Hoai Trung mengatakan bahwa  peningkatan ke kemitraan strategis mencerminkan bahwa negara-negara berpandangan sama dalam mendorong konektivitas strategis untuk mengembangkan sosial-ekonomi komprehensif antara Jepang dan negara-negara Mekong, di antara-nya ada Vietnam.

Tentang hubungan kemitraan strategis Vietnam-Jepang, dalam pembicaraan antara PM Nguyen Xuan Phuc dan PM Jepang, Shinzo Abe, dua PM menyepakati banyak masalah penting tentang usaha mendorong kerjasama ekonomi, terutama industri penunjang, energi, pertanian teknologi tinggi, infrastruktur berkualitas tinggi, menciptakan syarat untuk buah-buahan dua negara bisa masuk pasar satu sama lain dan sebagainya.  PM Shinzo Abe menegaskan bahwa Jepang akan terus memberi bantuan ODA dan mendorong investasi Jepang di Vietnam, membantu Vietnam membangun pemerintah elektronik dan reformasi administrasi. Dua pemimpin menegaskan tekad bersama mendorong supaya Perjanjian Komprehensif dan Progresif untuk Kemitraan Trans Pasifik (CPTPP) cepat berlaku dan dilaksanakan, mendorong proses perundingan Perjanjian Kemitraan Ekonomi Komprehensif Regional (RCEP).

Dalam kunjungan di Jepang kali ini, PM Nguyen Xuan Phuc telah melakukan banyak aktivitas promosi investasi, melakukan pertemuan dengan badan-usaha Jepang dan Mekong, berseru kepada badan-badan usaha supaya melakukan investasi di Vietnam.

Komentar

Yang lain