Memperhebat penggelaran pembangunan E-government

(VOVWORLD) - Tim kerja dari Perdana Menteri (PM) Pemerintah Vietnam, pada Senin (29/7), di Kota Hanoi, telah melakukan temu kerja dengan 12 kementerian dan instansi tentang usaha mendorong penggelaran tugas-tugas membangun E-government.
Memperhebat penggelaran pembangunan E-government - ảnh 1Panorama temu kerja tersebut (Foto: chinhphu.vn) 

Untuk menggelarkan Resolusi nomor 17 tentang beberapa tugas dan solusi titik berat dalam mengembangkan E-government tahap 2019-2020 dan pengarahan sampai tahun 2025, unit-unit telah memperhebat konektivitas terpadu dalam menerima dan mengirim dokumen elektronik, memberi tanda tangan digital, menangani pekerjaan di lingkungan elektronik, dan menggelarkan portal jasa publik. Bersamaan itu, sistem informasi satu pintu elektronik tingkat kementerian sudah siap melakukan konektivitas dengan Portal Jasa Publik Nasional untuk memasok jasa publik online. Sampai sekarang, semua kementerian dan badan sudah berhasil membentuk Badan pimpinan dan rencana penggelaran Resolusi nomor 17, serta mengoperasikan beberapa sistem informasi dasar yang bermakna seperti poros terpadu dokumen nasional, sistem informasi untuk melayani rapat dan penanganan pekerjaan Pemerintah dan sebagainya.

Komentar

Yang lain