Memperkuat kerjasama antara organisasi serikat buruh dua negeri Vietnam dan Laos

(VOVworld) - Ketua Konfederasi Serikat Pekerja Vietnam, Dao Ngoc Tung, hari Selasa (5/4), telah menerima delegasi tingkat tinggi Sentral Federasi Serikat Buruh Laos yang dikepalai oleh Ketuanya Pan Noymany. Pada pertemuan ini, Ketua Konfederasi Serikat Pekerja Vietnam, Dao Ngoc Tung berharap agar pada waktu mendatang, organisasi serikat buruh dua negeri Vietnam dan Laos akan melakukan aktivitas-aktivitas kongkrit dan solusi untuk bersama-sama melaksanakan secara baik  Permufakatan kerjasama tahap 2013-2018. 

Memperkuat  kerjasama antara  organisasi serikat buruh dua negeri Vietnam dan Laos - ảnh 1
Ketua Konfederasi Serikat Pekerja Vietnam, Dao Ngoc Tung menerima delegasi tingkat tinggi Sentral Federasi Serikat Buruh Laos
(Foto: laodong.com.vn)


Pada pihaknya,  Ketua  Sentral  Federasi  Serikat  Buruh Laos, Pan Noymany berharap  agar pada waktu mendatang, organisasi serikat buruh dua negeri Laos dan Vietnam terus tukar menukar delegasi secara lebih permanen untuk memperkut keberbagian pengalaman tentang aktivitas serikat buruh, saling  mendukung dan saling membantu di semua forum regional dan internasional. Dua pihak secara permanen tukar menukar informasi tentang aktivitas serikat buruh, berkoordinasi memperkuat pengelolaan pekerja  bebas antara dua negara.

Komentar

Yang lain