Memperkuat pekerjaan penggerakan massa rakyat terhadap komunitas Vietnam di luar negeri

(VOVWORLD) - Ketika berbicara di rapat kerja dengan Pimpinan Kementerian Luar Negeri (Kemenlu), Komite Negara urusan Orang Vietnam di luar negeri tentang situasi pekerjaan penggerakkan massa rakyat terhadap komunitas orang Vietnam di luar negeri untuk saat ini pada Senin (20 Juli) sore, di Kota Hanoi, Kepala Departemen Penggerakan Massa Rakyat KS PKV, Truong Thi Mai menegaskan semangat konsisten di komunitas orang Vietnam di luar negeri adalah komponen yang tak terpisahkan dari bangsa, ini menjadi sumber daya besar untuk memberikan sumbangan bagi perkembangan Tanah Air dengan banyak bentuk yang praktis, di banyak tingkat yang berbeda. 

Ia menginginkan agar Kemenlu Vietnam terus merekomendasikan kebijakan, undang-undang yang praktis dan sesuai untuk menggelarkan haluan Partai; memberikan informasi sosialisasi, melindungi generasi diaspora muda Vietnam; menyerap diaspora yang berpengetahuan pulang kembali bekerja di dalam negeri agar supaya pekerjaan orang Vietnam di luar negeri mencapai langkah perkembangan yang efektif pada waktu mendatang.

Komentar

Yang lain