Memulai pembangunan jembatan yang melewati pasangan koridor perbatasan Hoanh Mo (Vietnam)- Dong Zhong (Tiongkok)

(VOVworld) – Komite Rakyat provinsi Quang Ninh, Rabu (18/1), mengadakan upacara memulai pembangunan jembatan yang melewati pasangan koridor perbatasan Hoanh Mo (Vietnam)- Dong Zhong (Tiongkok) dari pihak Vietnam.


Memulai pembangunan jembatan yang melewati pasangan koridor perbatasan Hoanh Mo (Vietnam)- Dong Zhong (Tiongkok) - ảnh 1
Upacara memulai pembangunan jembatan
(Foto: vov.vn)

Jembatan ini panjangnya 78 meter, lebarnya 11 meter, di antaranya pihak Vietnam membangun jembatan yang panjangnya 39 meter dan dimulai dari koridor Hoanh Mo (provinsi Quang Ninh) sampai di tengah-tengah sungai dan pihak Tiongkok membangun bagian sisanya sampai koridor Dong Zhong (Fangcheng). Jembatan ini dibangun menurut prinsip: tidak mengubah aliran sungai, tidak mempersempit, mempengaruhi  aliran sungai dan tepi sungai, tidak mengubah status quo garis perbatasan antara dua negara, tidak mempengaruhi pelepasan banjir, melestarikan lingkungan ekonomi sungai. Untuk menjamin agar proses penggelaran proyek ini tidak berpengaruh terhadap proses pembuatan prosedur pabean antara dua koridor, dua negara telah membangun jembatan dan jalan pembuatan prosedur pabean sementara. Hingga kini, pekerjaan perancangan dan pengecekan dari dua pihak telah selesai, menjamin memenuhi semua ketentuan dan tuntutan teknik dari dua negara.

Komentar

Yang lain