Menjalin persahabatan pendengar dengan VOV di tengah wabah Covid-19

(VOVWORLD) - Kantor Perwakilan Tetap VOV di Jakarta dan Kelub pendengar Indonesia, pada Senin (29/6) pagi, mengadakan sarasehan online dengan tajuk: “Menjalin persahabatan pendengar dengan VOV pada latar Covid-19”. 
Menjalin persahabatan pendengar dengan VOV di tengah wabah Covid-19 - ảnh 1 Sarasehan tersebut diadakan Kantor Perwakilan Tetap VOV di Jakarta dan Kelub pendengar Indonesia (Foto: VOV5)

Hadir pada sarasehan ini ada pimpinan VOV5, Duta Besar Indonesia di Vietnam, Kepala Perwakilan VOV di Jakarta, para penyiar dan mantan penyiar program siaran bahasa Indonesia beserta 50 pendengar di seluruh Indonesia dan Malaysia.

Dalam pidato pembukaan sarasehan tersebut, Profesor Herbert Sunu, Penasehat senior Kelub Pendengar Borneo, Indonesia mengatakan bahwa pada latar belakang Covid-19 yang telah menghalangi tatap muka langsung antara pendengar dan VOV, sarasehan ini diadakan dalam upaya menjalin tali konektivitas antara pendengar dan gelombang VOV, bersamaan itu memperingati ultah ke-54 Berdirinya Program Siaran Bahasa Indonesia, VOV5 (30/6/1966 – 30/6/2020).

Menjalin persahabatan pendengar dengan VOV di tengah wabah Covid-19 - ảnh 2Duta Besar  Indonesia untuk Vietnam, Ibnu Hadi berbicara di depan sarasehan tersebut ̣(Foto: VOV5) 

Dalam sarasehan ini, Duta Besar Indonesia di Vietnam, Ibnu Hadi mengatakan:“Pertama- tama, saya mengucapkan selamat HUT ke-54 Siaran Bahasa Indonesia, VOV5. Tidak terasa, sudah umurnya panjang, tetapi kinerja dari siaran bahasa Indonesia, VOV tetap "survive", bisa mempertahankan kiprahnya. Tahun ini, walaupun kita di tengah Covid-19, kami berupaya bisa tetap membuat suatu kegiatan yang pada prinsipnya adalah menandakan bahwa hubungan kedua negara telah memasuki 65 tahun. Sekali lagi selamat menjalin persahabatan antara para pendengar dengan VOV. Semoga semua jalur frekuensi pertemuan atau rapat atau konferensi atau seminar itu, hampir semuanya dilakukan melalui udara, melalui online, zoom, sky WA. Jadi sebernarnya, dengan latar belakang Covid-19, ini memberikan hikma di mana, VOV bisa lebih mempererat hubungan-nya dengan para pendengar”.

Menjalin persahabatan pendengar dengan VOV di tengah wabah Covid-19 - ảnh 3 Ibu Pho Cam Hoa, Wakil Kepala VOV5, telah berbagi pengarahan-pengarahan untuk mengembangkan multi-media (Foto: VOV5) 

Dalam sarasehan ini, Ibu Pho Cam Hoa, Wakil Kepala Departemen Siaran Luar Negeri (VOV5), telah berbagi pengarahan-pengarahan untuk mengembangkan multi-media serta membarui penyiaran dalam zaman Industri 4.0. Bersamaan itu, dia menilai tinggi perasaan para pendengar untuk program Indonesia pada khususnya dan VOV pada umumnya, khususnya menilai tinggi ide penyelenggaraan sarasehan ini.

 “Sarasehan ini sangat bermakna. Saya berharap melalui event ini, program-program siaran VOV5 pada umumnya dan Indonesia pada khususnya akan dikenal banyak pendengar. Atas nama pimpinan VOV5, saya ingin mengucapkan selamat sukses kepada sarasehan ini. Semoga persahabatan serta perasaan para pendengar semakin mendalam”.

Menjalin persahabatan pendengar dengan VOV di tengah wabah Covid-19 - ảnh 4Ibu Tran Huong Tra, Kepala Kantor Perwakilan VOV di Jakarta (Foto: VOV5) 

Dalam rangka sarasehan ini, Pak Rudy Hartono – Ketua  "Borneo Listener Club" dan Ibu Tran Huong Tra, Kepala Kantor Perwakilan VOV di Jakarta telah menyampaikan referat tentang cara protokol kesehatan pada zaman Covid-19, peran dan tanggung jawab media dan VOV pada latar belakang pandemi, usaha mempertahankan persahabatan dan tanggung jawab media dan VOV serta pengalaman wartawan ketika melaksanakan tugas pada latar belakangan itu.

Kata Pak Rudy Hartono"Kita hampir setengah tahun tidak diperbolehkan bersalaman, bertatap muka langsung. Jika kita flashback ke masa lampau, sebenarnya radio telah mengajarkan kita untuk tidak bertatap muka langsung. Pesan yang ingin saya sampaikan adalah Covid 19 tidak menenggelamkan sedikitpun keinginan kita untuk bertatap muka walau melalui zoom meeting ini.”.

Kata Ibu Huong Tra: "Dan sukses yang dicapai oleh Vietnam dalam pemberantasan pandemi COVId-19 ada sumbangan yang tidak kecil dari VOV. Dengan 13 program siaran bahasa etnis minoritas, 13 program siaran bahasa asing, VOV telah berhasil menyampaikan informasi internal dan ekstenal yang efektif, menjamin transparansi dan lancarnya informasi, menciptakan keyakinan di kalangan masyarakat dalam dan luar negeri, sesuai dengan bimbingan Pemerintah Vietnam. Barisan penyiar, editor VOV , semuanya bertekat mengkorbankan diri sendiri, bersemangat dan bertanggung jawab dengan profesi tinggi dalam kondisi yang amat khusus dari Tanah Air".

Menjalin persahabatan pendengar dengan VOV di tengah wabah Covid-19 - ảnh 5 Pak Rudy Hartono – Ketua "Borneo Listener Club"  menyampaikan referat pada sarasehan tersebut (Foto: VOV5)

Pada pihak Program siaran bahasa Indonesia, penyiar Nguyen Ha menekankan bahwa proses perkembangan dan tumbuh mendewasa Program siaran bahasa Indonesia selalu ada dukungan dari para pendengar, di antaranya ada para pendengar muda. Hal itu menciptakan motivasi bagi barisan editor dan penyiar Program siaran bahasa Indonesia menyelesaikan secara baik tugasnya, bersamaan itu menyerap perhatian dari lebih banyak pendengar terhadap Program siaran bahasa Indonesia.

Perasaan dan perhatian dari para pendengar untuk kami merupakan sumber dorong sangat besar yang membantu kami berusaha keras dan menyelesaikan tugas kami. Dan hal yang membuat kami merasa sungguh-sungguh gembira, yaitu ada semakin banyak pendengar muda yang memperhatikan Program Siaran Bahasa Indonesia dan secara permanen mengirim surat dan email kepada kami. Barisan editor dan penyiar program siaran bahasa Indonesia akan berupaya sekuat tenaga, sepenuh hati dengan pekerjaan guna memperkenalkan dan mengupdate informasi-informasi tentang Vietnam serta dunia kepada para pendengar”.

Menjalin persahabatan pendengar dengan VOV di tengah wabah Covid-19 - ảnh 6Pimpinan VOV5 dan para penyiar Program Siaran Bahasa Indonesia di sarasehan tersebut (Foto: VOV5) 

Setelah acara referat adalah acara tanya dan jawab dengan pimpinan VOV5, Kepala Kantor Perwakilan VOV di Indonesia dan wakil dari Program siaran bahasa Indonesia tentang isi, waktu penyiaran Program siaran bahasa Indonesia, cara bekerja dari para editor dan penyiar VOV dalam “musim Covid-19”.

Pada acara penutupan, para pendengar menyampaikan ucapan selamat ultah kepada Program Siaran Bahasa Indonesia. VOV5. Kesuksesan sarasehan ini terus membawa para pendengar lebih dekat dengan Program Siaran Bahasa Indonesia pada khususnya dan VOV pada umumnya, di samping itu telah menciptakan satu kisah tentang radio multi-media pada latar Covid-19.

Komentar

Aries tiyanto

Terimakasih untuk seluruh Kru VOV5 terutama atas kehadiran Ibu Pho Cam Hoa, Wakil Kepala VOV5Bapak Dubes RI utk Vietnam Bapak Ibnu HadiSerta kakak" penyiar siaran bahasa... Selanjutnya

Dwi Budhi Rahardjo

Selamat Ulang Tahun ke 54 VOV5 Siaran Bahasa Indonesia salam sehat sukses selalu

Yang lain