Menlu AS, Mike Pompeo: “AS ingin menjamin keamanan bagi seluruh Turki dan kekuatan orang Kurdi di Suriah”

(VOVWORLD) - Menteri Luar Negeri (Menlu) Amerika Serikat (AS), Mike Pompeo, pada Senin (14/1), telah memberitahukan bahwa perundingan-perundingan yang sedang dilakukan bersangkutan dengan rekomendasi Washington untuk membentuk “satu kawasan aman” di kawasan-kawasan perbatasan di Suriah Timur Laut, tempat dimana ketegangan antara Turki dan kekuatan milisia orang Kurdi yang mendapat dukungan dari AS meningkat. 
Menlu AS, Mike Pompeo: “AS ingin menjamin keamanan bagi seluruh Turki dan kekuatan  orang Kurdi di Suriah” - ảnh 1 Menlu AS, Mike Pompeo (Foto : Xinhua/ VNA)

Ketika berbicara di depan kalangan pers di Ibu Kota Riyadh (Arab Saudi) dalam rangka kunjungan di Timur Tengah, Menlu Mike Pompeo menekankan bahwa Washington ingin menjamin keamanan perbatasan  baik bagi Turki maupun bagi pasukan milisia yang pernah bersinergi dengan AS dalam perang melawan IS. AS sedang mengadakan perundingan tentang kawasan aman tersebut dengan semua pihak yang bersangkutan.

Komentar

Yang lain