Menteri Luar Negeri VN Pham Binh Minh mengunjungi Myanmar

(VOVworld)- Atas undangan Menteri Luar Negeri Myanmar Wunna Maung Lwin, Menteri Luar Negeri  (Menlu) Vietnam Pham Binh Minh melakukan kunjungan resmi di Myanmar pada 12 Maret. Selama berada di Myanmar, Menlu VN Pham Binh Minh telah melakukan kunjungan kehormatan kepada Presiden Thein Sein, melakukan pembicaraan dengan Menlu Vunna Mong Lin.

Menteri Luar Negeri VN Pham Binh Minh mengunjungi Myanmar - ảnh 1
Presiden Thein Sein menerima Menlu VN Pham Binh Minh 
(Foto : Kemlu Vietnam)
Di pertemuan dengan Menlu Vietnam Pham Binh Minh, Presiden Thein Sein sepakat dua fihak akan terus memperkuat kerjasama dalam hubungan bilateral dan masalah-masalah regional dan internasional yang menjadi minat bersama. Di pertemuan antara dua Menteri Luar Negeri, dua fihak sepakat cepat mengadakan sidang ke-6 Sub Komite Perdagangan antara dua negara, mengadakan pekan raya, pameran barang Vietnam di Myanmar. Vietnam mendukung Myanmar yang memegang jabatan sebagai Ketua ASEAN pada tahun 2014. Dua fihak berbagi arti pentingnya dalam menjamin perdamaian dan kestabilan di Laut Timur, memecahkan masalah sengketa dengan langkah damai, mematuhi hukum internasional, melaksanakan Deklarasi tentang Prilaku dari semua fihak di Laut Timur (DOD), menuju ke penyusunan Kode Etik perilaku di Laut Timur (COC).
Berita Terkait

Komentar

Yang lain