Mesir berharap mengembangkan hubungan dengan Viet Nam

(VOVWORLD) -  Koran elektronik Ahram baru saja memuat artikel tentang kunjungan Presiden Viet Nam, Tran Dai Quang di Mesir. Koran ini mengutip pidato Presiden Abdel Fattah Al Sisi yang menilai kunjungan Presiden Tran Dai Quang di Mesir kali ini dan semua pertemuan  antara para pejabat dua negara yang dilaksanakan oleh kedua pihak untuk mendorong  hubungan bilateral. 
Mesir  berharap mengembangkan  hubungan dengan Viet Nam - ảnh 1Presiden Abdel Fattah Al Sisi menyambut Presiden Viet Nam, Tran Dai Quang. (Foto:Nhan Sang/Kantor Berita Viet Nam). 

Presiden Abdel Fattah Al Sisi memberitahukan: Dua pemimpin telah mengadakan  pembicaraan yang sukses, membahas langkah-langkah untuk mendorong hubungan bilateral di semua tingkat.

Sementara itu, Koran Eghltian Mail, edisi Selasa (28 Agustus), di halaman mukanya memuat artikel dan foto tentang kunjungan kenegaraan  Presiden Tran Dai Quang  di Mesir.  Menurut koran ini,  pertemuan puncak antara Presiden Mesir, Abdel Fattah Al Sisi dan Presiden Tran Dai Quang punya makna teramat penting, memanifestasikan semangat politik untuk mendorong hubungan di banyak bidang antara dua negara. Koran  tersebut  juga menunjukkan: Mesir dan Viet Nam bersama-sama menuju ke  usaha mendorong kerjasama  ekonomi dan investasi.

Kantor Berita Negara MENA dari Mesir mengutip pidato juru bicara  Presiden, Duta Besar Bassam Radi yang mengatakan bahwa pembicaraan antara Presiden Abdel Fattah Al Sisi dan Presiden Tran Dai Quang telah menunjukkan perkembangan positif dan melompat  dalam hubungan  bilateral.

Selain itu, koran Ahram menonjolkan aktivitas-aktivitas perdagangan dan investasi antara Mesir dan Viet Nam.

Komentar

Yang lain