Mulai membangun proyek listrik tenaga surya dan listrik tenaga bayu 100 MW di Provinsi Binh Dinh

(VOVWORLD) - Perusahaan Persero Fujiwara (Jepang), pada Selasa sore (03 April), di Zona Ekonomi Nhon Hoi, Kota Quy Nhon, Provinsi Binh Dinh,  telah mulai membangun Proyek Pabrik Listrik tenaga  surya dan listik tenaga bayu Fujiwara Binh Dinh.

Proyek dengan kapasitas-nya 100 MW ini punya total modal investasi sebesar 63,69 juta USD dan dibagi menjadi dua tahap. Tahap pertama, membangun pabrik listrik tenaga surya dengan kapasitasnya sebesar 50 MW di sebelah Barat lereng  gunung Phuong Mai, Zona Ekonomi Nhon Hoi dengan area seluas-nya 60 Ha dan akan dioperasikan dari bulan 2/2019. Tahap ke-2 investasi pabrik listrik tenaga bayu dengan kapasitas-nya sebesar 50 MW di lereng gunung Ba, desa Tan Thanh, Kecamatan Cat Hai, Kebupaten Phu Cat dengan skala dari 200-250 Ha, direncanakan akan beroperasi pada tahun 2020.

Komentar

Yang lain