Nilai perdagangan Vietnam-Republik Korea direncanakan mencapai 70 miliar dolar AS pada tahun 2020

(VOVworld) – Menurut penilaian dari Kementerian Perdagangan, Industri dan Energi Republik Korea, sekarang ini, Republik Korea adalah mitra dagang yang besarnya nomor 3 bagi Vietnam dan adalah negara pelopor di bidang investasi asing di Vietnam.


Nilai perdagangan Vietnam-Republik Korea direncanakan mencapai 70 miliar dolar AS pada tahun 2020 - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: internet)

Nilai perdagangan bilateral Vietnam-Republik Korea mengalami pertumbuhan kuat dari tahun ke tahun. Dan setelah setahun melaksanakan Perjanjian Perdagangan Bebas Vietnam-Republik Korea, pada akhir tahun lalu, nilai perdagangan bilateral mencapai lebih dari 40 miliar dolar Amerika Serikat (AS). Bui Huy Son, Kepala Direktorat Promosi Dagang, Kementerian Industri dan Perdagangan Vietnam memberitahukan: “Sejak melakukan perundingan dan penandatanganan perjanjian ini, Vietnam telah menganalisis dan menilai dampak-dampak yang positif maupun tekanan dan tantangan dari pelaksanakan perjanjian perdagangan bebas bilateral dengan satu mitra dagang yang punya banyak keunggulan. Akan tetapi, Republik Korea tidak hanya adalah satu mitra dagang besar, dan pasar yang potensial bagi ekspor Vietnam saja, tapi juga adalah sumber investasi besar ke Vietnam. Dalam kenyataannya, tahun lalu adalah tahun pertama melaksanakan perjanjian ini, Republik Korea telah menjadi investor yang terbesar dari Vietnam baik tentang jumlah proyek maupun nilai modal investasi”.

Dari tahun 2017, 18 jenis komoditas akan ikut serta dalam tarif sesuai dengan Perjanjian Perdagangan Bebas Vietnam-Republik Korea, oleh karena itu, nilai perdagangan antara dua negara bisa mencapai taraf 70 miliar dolar AS pada tahun 2020. Selain grup-grup multinasional di Vietnam seperti Samsung, Lotte, LG dan lain-lain yang menganggap Veitnam sebagai pasar besar dan tidak henti-hentinya meningkatkan investasi dan memperluas produksi di Vietnam, sekarang ini, Pemerintah Republik Korea jgua membeirkan kebijakan bantuan kepada badan usaha untuk memanfaatkan keunggulan perjanjian ini secara paling efektif.


Komentar

Yang lain