Pasar teknologi peralatan dan Festival Startup di Daerah Dataran Rendah Sungai Mekong 2019

(VOVWORLD) - Pasar teknologi peralatan dan Festival Startup di Daerah Dataran Rendah Sungai Mekong 2019 (Techmart-Techfest Mekong 2019) resmi dibuka pada Selasa (22 Oktober), di Kota Can Thơ (Vietnam Selatan). 
Pasar teknologi peralatan dan Festival Startup di Daerah Dataran Rendah Sungai Mekong 2019 - ảnh 1 Deputi Menteri Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Vietnam, Tran Van Tung berbicara di depan upacara pembukaan tersebut (Foto: vietnamnet.vn) 

Peristiwa ini diadakan oleh Kementerian Ilmu Pengetahuan dan Teknologi berkoordinasi dengan Komite Rakyat Kota Can Tho dengan target menciptakan lingkungan yang mengaitkan sains teknologi dengan produksi bisnis, mendorong transfer kemajuan teknik dan prestasi-prestasi ilmu pengetahuan serta teknologi ke dalam produksi dan kehidupan, membantu badan usaha membarui teknologi, peralatan dan produk untuk menciptakan daya saing dalam integrasi dan perkembangan provinsi-provinsi di Daerah Dataran Rendah Sungai Mekong.

Ketika berbicara di depan peristiwa ini, Deputi Menteri Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Vietnam, Tran Van Tung memberitahukan bahwa Techmart-Techfest Mekong 2019 juga merupakan peristiwa untuk mengkonektivitas bagian-bagian dari ekosistem startup kreatif  di Daerah Dataran Rendah Sungai Mekong dengan ekosistem startup kreatif nasional.

Dalam rangka peristiwa ini juga berlangsung Lokakarya Konektivitas Investasi antara startup di Daerah Dataran Rendah Sungai Mekong dengan badan usaha untuk menciptakan syarat kepada dana investasi, investor dan proyek-proyek startup mendekati dan ikut serta pada tugas-tugas yang dimiliki Proyek “Membantu ekosistem startup inovasi kreatif nasional sampai tahun 2025” dari Pemerintah.

Komentar

Yang lain