Pembukaan Pesta koran nasional 2016

(VOVworld) – Pesta koran nasional 2016 dengan tema: “Menyambut musim semi baru, menyembut suksesnya Kongres Nasional ke-12 Partai Komunis Vietnam dan menyambut 30 tahun pembaruan Tanah Air” dibuka di Hanoi, Minggu pagi (13/3).


Pembukaan Pesta koran nasional 2016 - ảnh 1
Pembukaan Pesta koran nasional 2016
(Foto: giadinhvietnam.com)

Ini untuk pertama kalinya Pesta koran nasional yang diadakan, menegaskan perkembangan kuat dan semua prestasi besar yang dicapai oleh pers Vietnam, menyosialisasikan semua produk pers yang berkaitan dengan aktivitas kerja yang  kreatif dari para wartawan di seluruh negeri.

Di depan upacara pembukaan Pesta koran ini, Vo Van Thuong, Anggota Polit Biro KS PKV, Sekretaris KS PKV, Kepala Departemen Komunikasi dan Pendidikan KS PKV menegaskan: Pesta koran nasional merupakan satu tindakan praksis dan kreatif. Ini merupakan satu aktivitas yang kaya dengan kekreatifan dan kultural, menganekaragamkan kehidupan pers dan mendemonstrasikan kekuatan pers revolusioner, menciptakan suasana kompetisi antara para wartawan, turut meningkatkan kapabilitas revolusioner, taraf politik dan kejuruan para wartawan serta  meningkatkan kualiatas aktivitas pers. Saya percaya bahwa suksesnya yang baik Pesta koran ini akan turut meningkatkan posisi Persatuan Wartawan Vietnam berbagai tingkat”.

Pesta koran nasional ini akan berlangsung selama 3 hari. Disamping pameran semua produk pers, pada Pesta koran ini juga berlangsung lokakarya dan simposium tentang kejuruan, temu pergaulan dan pameran dengan banyak tema yang praksis bagi kaum wartawan.


Komentar

Yang lain