Pemimpin RDRK mengunjungi pulau di garis depan

(VOVWORLD) -Pemimpin Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK) Kim Jong-un telah mengunjungi satuan-satuan yang berkedudukan di dua pulau kecil di kawasan sebelah Barat Daya dan menyatakan bahwa Pyong Yang sedang mempelajari satu rencana serangan terhadap Republik Korea.

Kantor Berita Sentral Korea  (KCNA) memberitakan bahwa pemimpin Kim Jong-un telah melakukan inspeksi di semua satuan tentara di pulau-pulau, seperti Jangjae dan Mu, yang terletak di dekat pulau Yeongpyeong milik Republik Korea.

Pemimpin RDRK mengunjungi pulau di garis depan - ảnh 1 Kim Jong-un ( Foto: Yonhap/TTXVN)

Kunjungan ini mendapat perhatian pada latar belakang ketegangan di semenanjung Korea meningkat dan dianggap untuk “memberikan balasan” terhadap penguatan kemampuan siaga tempur dari Republik Korea di semua pulau di wilayah laut sebelah Barat.

Komentar

Yang lain